Ide Jualan 2023, Resep Lumpur Pisang Makanan Khas Betawi Jajanan Kaki Lima

- 1 Juni 2023, 21:29 WIB
 Lumpur Pisang menjadi ide jualan 2023.
Lumpur Pisang menjadi ide jualan 2023. /Tangkap layar YouTube dapur kreasiku./

GALAMEDIANEWS - Ide jualan 2023 kali ini menyajikan resep Lumpur Pisang makanan khas Betawi menjadi peluang jajanan kaki lima.

Resep kue lumpur ini berbahan dasar pisang yang sudah matang sehingga sayang jika dibuang dan sebaiknya dibuat makanan sebagai ide jualan 2023.

Kue Lumpur Pisang menjadi ide jualan 2023 termasuk jajanan basah yang tidak akan bertahan lama jika disimpan dalam suhu ruang sehingga diusahakan resep makanan yang sudah dibuat habis hari itu juga.

Baca Juga: Tak Hanya Ridwan Kamil, Ini Daftar 17 Gubernur yang Harus Diganti di Tahun 2023

Dinamakan Lumpur Pisang karena tekstur makanan ini lembut dan licin seperti lumpur dengan cita rasa manis, enak, dan gurih menjadi peluang ide jualan 2023.

Dilansir Galamedianews dari kanal YouTube dapur kreasiku pada Kamis, 1 Juni 2023 berikut resep Lumpur Pisang diantaranya:

Lumpur Pisang

Bahan

  • 300 gr pisang
  • 1 butir telur
  • 80 gr gula pasir
  • 1 sdt vanili
  • 1/2 sdt garam
  • 200 gr tepung terigu
  • 300 ml santan
  • 50 gr margarine lelehkan
  • kismis

Cara pembuatan:

Siapkan chopper lalu haluskan pisang, telur, gula pasir, vanili, garam, tepung terigu, santan.

Haluskan sampai adonan berubah menjadi warna putih selanjutnya masukan margarine yang sudah dilelehkan lalu aduk hingga merata.

Baca Juga: Resmi! CFD Dago Kembali Dibuka 4 Juni 2023, Tapi...

Siapkan cetakan yang sudah dipanaskan lalu masukkan satu sendok sayur adonan lalu beri kismis di atasnya.

Setelah kue matang dimana bawahnya sudah kecoklatan angkat lalu siap untuk dijual.***

Editor: Dicky Aditya

Sumber: YouTube Dapur Kreasiku


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x