Enak Bikin Nagih! Resep Pepes Ikan Praktis dan Simple

- 17 Juli 2023, 09:11 WIB
 Resep Pepes Ikan Praktis./ Instagram @ulekanbali
Resep Pepes Ikan Praktis./ Instagram @ulekanbali /

GALAMEDIANEWS- Makan enak dengan pepes ikan yuk bunda, di jamin deh pasti makan pun akan lahap. Membuat pepes ikan akan sangat mudah loh bunda, apalagi kalau bunda menggunakan resep di bawah ini.

 

Di jamin rasanya enak, dan lezat, pokoknya kalau mau makan enak yuk bikin pepes ikan dengan menggunakan resep berikut.

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 500 gram ikan selar (boleh diganti dengan ikan yang lain)

  • 2 sdm air asam Jawa

  • 1 Batang serai

  • 1 buah jeruk nipis

  • Daun pisang secukupnya

  • Lidi secukupnya

  • Tomat hijau

  • 4 buah Cabe rawit

  • Tomat merah

  • Minyak sayur secukupnya

  • Garam secukupnya

  • Gula secukupnya

  • Penyedap rasa secukupnya (boleh skip)

 Baca Juga: Resep Brownies Kukus Cream Cheese, Rasanya Lembut Dan Lumer

Bumbu halus:

  • 6 siung bawang merah

  • 3 siung bawang putih

  • 8 buah cabe merah

  • 6 buah cabe rawit

  • 2 butir kemiri

  • 1 ruas kunyit

  • 1/2 ruas lengkuas

  • 1/2 ruas jahe

Cara membuat pepes ikan yaitu sebagai berikut:

  1. Bersihkan ikan, buang bagian perutnya, cuci sampai bersih, beri perasan jeruk limau biar tidak amis.

  2. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan sereh, tomat, garam, penyedap, dan gula aduk rata.

  3. Masukkan ikan ke dalam bumbu yang sudah ditumis, diamkan sampai bumbunya meresap kira-kira 1 jam.

  4. Bungkus ikan dengan daun pisang yang sudah siap dipakai. Tusuk bagian ujungnya​ menggunakan lidi.

  5. Bakar ikan dengan teflon, tunggu​ beberapa menit sampai Ikan nya matang.

  6. Pepes ikan siap disajikan

Itulah resep pepes ikan yang bisa bunda buat sendiri di rumah.

Baca Juga: Resep Tape Ketan Hitam ala Rudy Choirudin Makanan Simple tapi Istimewa Saat Hajatan

 

Dengan menggunakan resep di atas, di jamin makan pun akan lahap. Apalagi kalau makan nya dengan nasi yang masih hangat, di jamin makan pun akan nambah terus.

Namun kalau bunda mau bikin pepes ikan dengan resep di atas, jangan sampai ada bumbu yang terlewat ya bunda.

Karena kalau ada bumbu yang terlewat, tentunya rasa dari pepes ikan tersebut akan sangat berbeda.

Jadi pake resep di atas ya bunda kalau mau bikin pepes ikan.

Baca Juga: Resep Tum Ayam ala Rudy Choirudin Perpaduan Makanan Khas Bali yang Pas, Lembut dan Gurih

 

Tunggu apalagi, yuk segera siapkan bahan-bahan nya dan bikin dengan cara membuat pepes ikan di atas. Selamat mencoba.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Facebook Koleksi Resepku


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah