Apakah Benar Manusia Hanya Menggunakan 10 Persen Kemampuan Otaknya?

- 4 Agustus 2023, 07:17 WIB
Dengan data yang didapatkan dapat dengan jelas menunjukkan bahwa sebagian besar area otak jauh lebih dari 10 persen
Dengan data yang didapatkan dapat dengan jelas menunjukkan bahwa sebagian besar area otak jauh lebih dari 10 persen / freepik - @kjpargeter/

GALAMEDIANEWS - Otak juga mengontrol indera kita, gerakan kita, dan fungsi internal tubuh kita. Otak terdiri dari milyaran neuron, yaitu sel-sel yang mengirimkan sinyal listrik. Sinyal-sinyal ini memungkinkan otak untuk berkomunikasi dengan dirinya sendiri dan dengan bagian tubuh lainnya.

Semua bagian otak bekerjasama untuk memungkinkan kita berpikir, merasakan, bergerak, dan berinteraksi dengan dunia di sekitar kita.

Pertanyaan, apakah manusia hanya menggunakan 10 persen kemampuan otaknya? Jawabannya adalah tidak, Jika kita hanya menggunakan 10% dari otak kita, kita tidak akan mampu melakukan hal-hal tersebut.

Baca Juga: Sejarah dan Peristiwa Penting Perkembangan Teknologi (Part 4)

Baca Juga: 10 Manfaat Pelihara Kucing yang Baik Untuk Kesehatan Mental, Salah Satunya pada Penderita Axienty

Terdapat bukti kuat yang mendukung kesimpulan logis akan kondisi kemampuan kerja otak, dokter dan ilmuwan akan mampu memetakan aktivitas otak secara real time dengan teknik pencitraan otak seperti, tomografi emisi positron (PET) dan pencitraan resonansi magnetic fungsional (Fmri).

Dengan data yang didapatkan dapat dengan jelas menunjukkan bahwa sebagian besar area otak jauh lebih dari 10 persen.

Otak manusia digunakan untuk semua jenis aktivitas, baik tugas  yang sederhana sampai dengan tugas yang lebih rumit. Sejauh ini para ilmuwan belum menemukan area otak yang tidak melakukan apa-apa.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming BWF Australian Open 2023 Babak Perempat Final, Perjuangan 4 Wakil Indonesia

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: britannica.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x