Puasa Asyura Sama Halnya dengan Menunaikan Ibadah Haji, Ko Bisa? Yuk Simak Penjelasannya

- 28 Agustus 2020, 13:44 WIB
Ilustrasi.
Ilustrasi. /

GALAMEDIA - Assalamu’alaikum wrwb
Teman-teman kali ini kita akan bahas amalan-amalan dan keutamaan di bulan Muharram ini, khususnya puasa Tasu’a dan Asyura, dan Alhamdulillah mulai dari tanggal 28,29,30 Agustus kita sudah bisa melaksanakannya.

Nah dengan adanya artikel ini semoga dapat menambah pengetahuan dan semangat kita dalam menjalankan puasa. Dalam buku yang berjudul Amalan dan fadhilah Hari-hari besar Islam yang di tulis oleh Tgk. Muhammad Ab dikupas tuntas mengenai besarnya keutamaan puasa Tasu’a dan Asyura ini. Yuk kita simak penjelasannya.

Baca Juga: Seorang Mahasiswa Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Perkara di MA

Tasu’a yaitu hari kesembilan bulan Muharram dan Asyura adalah hari kesepuluhnya. Sejarah-sejarah besar para Nabi dan wali banyak terjadi pada hari Asyura. Keutamaan-keutamaan melakukan amal shalih begitu banyak di malam tersebut.

Amalan Tasu’a dan Fadhilahnya
disunnahkan berpuasa pada hari yang ke Sembilan di bulan Muharram. Hikmahnya supaya tidak menyerupai orang-orang Yahudi. Karena mereka juga berpuasa pada hari Asyura dan hanya pada hari itu mereka berpuasa. Imam Baihaqi meriwayatkan hadist yang artinnya “Berpuasalah kalian hari kesembilan dan kesepuluh dan janganlah kalian menyerupai orang-orang Yahudi.”

Baca Juga: Pemkab Bandung Bantu 9 Kepala Keluarga Korban Kebakaran di Cicalengka

Selain itu ada juga riwayat hadist lain dari Ibnu Abbas r.a ia berkata, Rasulullah SAW bersabda yang artinya “Seandainya aku masih hidup sampai tahun depan, aku benar-benar akan berpuasa hari ke Sembilan (Muharram).” (H.R Muslim).

Dianjurkan pula puasa pada hari kesebelas Muharram karena terdapat hadist yang datang padanya. Yaitu Imam Ahmad meriwayatkan hadist yang artinya “Berpuasalah kamu pada hari Asyura dan bedakanlah kamu dengan Yahudi, berpuasalah satu hari sebelum dan satu hari setelahnya”.

Baca Juga: Agen Rahasia Penganut Sufi, Kisah Berani Noor Inayat Pahlawan Perang Muslim Inggris Pertama di Eropa

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x