Busui, Perhatikan Pantangan Ini Supaya ASI Tetap Terjaga

- 29 Agustus 2020, 16:46 WIB
istimewa
istimewa /

GALAMEDIA - Banyak ibu yang rela berjuang untuk meberikan ASI eksklusif. Air susu yang diproduksi secara alami oleh tubuh ibu ini memiliki kandungan nutrisi yang penting bagi tumbuh kembang bayi, seperti vitamin, protein, karbohidrat, dan lemak. Komposisinya pun lebih mudah dicerna ketimbang susu formula.

Agar kualitas ASI tetap terjaga ternyata ada beberapa pantangan bagi ibu menyusui (busui). Pantangan ibu menyusui perlu diperhatikan untuk mencegah timbulnya efek terhadap ASI yang diberikan kepada bayi.

Jika pantangan ibu menyusui tidak dilakukan, dapat menimbulkan risiko bagi ibu dan bayi. Untuk menunjang proses menyusui yang baik dan demi kelancaran pemberian ASI, ada beberapa hal yang perlu dihindari oleh ibu menyusui.

Baca Juga: Jangan Sembarangan, Ini Dua Cara Membersihkan Botol Susu Bayi yang Tepat

Berikut beberapa pantangan ibu menyusui yang harus aladokter yang diperhatikan dan sebisa mungkin dihindari:

Rokok
Ibu menyusui tidak boleh merokok karena dapat menyebabkan bayi terpapar nikotin. Tak hanya dari asap yang dikeluarkan, nikotin juga kemungkinan dapat masuk ke dalam ASI.

Selain dapat menimbulkan masalah kesehatan pada bayi, paparan asap rokok juga dapat meningkatkan risiko terjadinya sindrom kematian bayi mendadak. Kemungkinan bayi mengalami mual, muntah, kram perut, dan diare juga bisa terjadi karena ibu menyusui merokok. Merokok juga dapat menyebabkan produksi ASI berkurang.

Minuman beralkohol
Saat ibu menyusui mengonsumsi minuman beralkohol, zat tersebut bisa masuk ke dalam ASI yang diberikan pada bayi. Aroma dan rasa dari ASI akan berubah. Ini akan memengaruhi pola konsumsi ASI oleh bayi, sekaligus memengaruhi pola tidur bayi.

Selain itu, sebuah studi membuktikan, bir dapat mengurangi produksi ASI, karena bir menghambat refleks untuk mengeluarkan ASI (milk ejection reflex) saat bayi mengisap puting.

Halaman:

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x