Samsung Memperkenalkan Mesin Cuci Bertenaga AI dan Kulkas Baru untuk Bermacam Gaya Hidup  

- 31 Agustus 2020, 10:01 WIB
/

Baca Juga: Ada Arzeti Bilbina di Kajian Online Spesial 10 Muharram PPPA Daarul Qur'an

Mesin cuci baru ini juga hadir dengan teknologi EcoBubble™ Samsung yang memaksimalkan efek deterjen dengan mengubahnya menjadi gelembung halus - memungkinkan penetrasi yang lebih cepat ke dalam kain, bahkan di air dingin. Pencucian yang lebih dingin menghemat energi pemanasan, sekaligus melindungi kain dan warna pakaian.

Kinerja andal Samsung disertai AI yang mempelajari pola perilaku pengguna untuk merekomendasikan siklus dan menawarkan pengalaman laundry yang benar-benar dipersonalisasi. Dengan AI Control, mesin cuci baru ini membiasakan diri dengan preferensi pengguna dan menggabungkan pengetahuan tersebut dengan big data untuk memberikan saran otomatis siklus pencucian pada layarnya - pertama di industri.
Dipasangkan dengan antarmuka pengguna yang sederhana, AI Control menghilangkan keharusan untuk menggulir antar siklus untuk menemukan yang cocok, ataupun keharusan untuk memasukkan setting individual setiap kali mencuci. Fitur AI Wash menggunakan sensor untuk mendeteksi berat cucian dan tingkat kekotoran, untuk menentukan jumlah air dan deterjen yang optimal.

Kemudahan bagi pengguna diperluas ke proses pengeringan dengan Auto Cycle Link, yang memasangkan langsung mesin cuci dan pengering yang kompatibel untuk secara otomatis mengatur siklus pengering terbaik untuk setiap proses pencucian.

Baca Juga: Merdeka Belajar dan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ)

Semua elektronik rumah tangga di jajaran laundry baru Samsung kompatibel dengan SmartThings, menawarkan kontrol untuk pengaturan laundry dari smartphone pengguna dan fitur seperti Laundry Planner dan Laundry Recipe untuk mengkustomisasi siklus laundry.

Berkat teknologi SpaceMax™ Samsung, kulkas BMF yang baru memaksimalkan ruang dalam kulkas tanpa memerlukan dimensi eksterior yang lebih lebar yang mungkin berbenturan dengan ukuran lemari dapur modern. SpaceMax™ memungkinkan dinding interior kulkas menjadi jauh lebih tipis karena insulasi efisiensi tinggi yang menyediakan kapasitas internal lebih besar yaitu 385L - 18 liter lebih besar dari model sebelumnya.

Oleh karena itu, kulkas ini sesuai dengan desain standar kedalaman kabinet 600mm sekaligus menawarkan lebih banyak ruang. Fitur ini disambut baik terutama saat ini, dengan berubahnya kebiasaan berbelanja bahan makanan; orang-orang mengurangi frekuensi ke toko dan membeli bahan makanan dalam jumlah besar pada satu waktu, berbelanja secara online lebih sering, dan mencari set makanan siap masak untuk meminimalkan persiapan makanan. Semua tren ini mengarah pada kebutuhan akan efisiensi yang lebih besar dalam hal ruang penyimpanan di kulkas.

Kulkas Samsung baru juga dirancang untuk menjaga kesegaran makanan dua kali lebih lama. Dilengkapi dengan kotak Optimal Fresh+ revolusioner yang berfungsi sebagai laci yang dapat diatur ulang, pengguna dapat memilih untuk membagi laci menjadi dua zona dengan suhu berbeda atau menggunakannya sebagai satu laci. Sisi kiri lebih dingin, dioptimalkan untuk penyimpanan daging dan ikan, sedangkan sisi kanan cocok untuk buah dan sayuran.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x