11 Makanan Probiotik, Makanan dan Minuman Hasil Fermentasi yang Sehat Untuk Pencernaan

- 14 September 2020, 12:58 WIB
Makanan Probiotik. Foto Ilsutrasi
Makanan Probiotik. Foto Ilsutrasi /sehatq

Acar
Acar seringkali disepelekan dan hanya dianggap sebagai tambahan belaka di nasi goreng, tetapi acar sebenarnya merupakan salah satu jenis makanan probiotik yang mudah untuk ditemukan.

Namun, tidak semua acar mengandung probiotik, karena acar yang dicampur cuka tidak memiliki probiotik. Bila Anda ingin mengonsumsi acar yang mengandung probiotik, maka pilihlah acar yang difermentasi dengan air garam.

Terdapat berbagai macam jenis acar yang bisa dikonsumsi, seperti acar timun, acar wortel, acar lobak, dan sebagainya. Tidak hanya variatif, acar juga rendah kalori dan mengandung vitamin K yang berperan dalam proses penggumpalan darah.

Meskipun demikian, acar biasanya tinggi garam dan karenanya penderita hipertensi sebaiknya menghindari konsumsi acar dan mencari alternatif makanan probiotik lainnya.

Baca Juga: Sebut Penusukan Syekh Ali Jaber Bentuk Permusuhan terhadap Ulama, MUI Tuntut Bongkar Jaringan

Sup miso
Pecinta masakan Jepang tentunya sudah familiar dengan sup miso yang terbuat dari campuran saus miso. Saus miso ini sebenarnya adalah hasil campuran fermentasi antara kacang kedelai, jamur koji, dan garam.Selain tinggi probiotik, sup miso juga kaya vitamin B, antioksidan, protein, serat, vitamin K, mangan, serta vitamin dan mineral lainnya.

Saat ingin memasak sup miso, sebaiknya campurkan miso dengan air hangat karena air panas dapat membunuh probiotik dalam miso.

Kefir
Kefir adalah salah satu makanan probiotik yang sedang naik daun dan bisa ditemukan di rak pendingin yang sama dengan yogurt. Kefir lebih tepat jika disebut sebagai minuman probiotik hasil fermentasi susu.

Baca Juga: Netizen Mengharu Biru, Terungkap Kisah Menyentuh di Balik Selebrasi Tutup Kuping Mo Salah

Kefir dibuat dengan mencampurkan biji-biji kefir yang merupakan kumpulan probiotik ke dalam susu kambing atau sapi. Serupa dengan yogurt, kefir juga umumnya dapat dikonsumsi oleh penderita intoleransi laktosa.Kefir yang tinggi probiotik dapat membantu melindungi dari infeksi dan meningkatkan kesehatan tulang.

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x