Bahaya Bermain Gadget Bagi Anak Balita, Orang Tua Wajib Tahu 4 Tips Mengajak Anak-Anak Berkegiatan Positif

- 7 Januari 2024, 07:00 WIB
Berikut ini bahaya bermain gadget bagi anak balita, orang tua wajib tahu 4 tips mengajak anak-anak berkegiatan yang positif
Berikut ini bahaya bermain gadget bagi anak balita, orang tua wajib tahu 4 tips mengajak anak-anak berkegiatan yang positif /Instagram @nurulfitrifatkhan//

Nah orang tua wajib tahu ada 4 tips Mengajak anak-anak untuk lebih banyak melakukan kegiatan positif sehingga bisa meminimalisir bahaya bermain gadget bagi anak balita.

Artikel ini akan menjelaskan 4 tips mengajak anak-anak untuk lebih banyak melakukan kegiatan yang positif, orang tua wajib tahu, berikut penjelasannya. Dikutip GalamediaNews dari Instagram @nurulfitrifatkhani.

1. Sering mengajak anak balita untuk banyak ngobrol 

Orang tua tentu memiliki peran penting untuk pertumbuhan anak balita, salah satu untuk meminimalisir bahaya bermain gadget untuk anak balita yaitu dengan cara Mengajak anak balita untuk banyak ngobrol dan lakukan setiap hari.

Biasanya setiap anak punya banyak cerita lucu dan unik, peran orang tua harus ajak anak untuk cerita kesehariannya seperti di sekolah dan cari tau aktivitas-aktivitas apa yang dia senangi.

Baca Juga: Dear Parents, Hindari Ucapkan 7 Kata Berikut kepada Anak

2. Ajak anak untuk berkreasi

Tips ini tentu akan membawa dampak positif kepada anak-anak, yaitu selalu mengajak anak balita untuk selalu berkreasi.

Orang tua bisa mengajak anak balita untuk berkreasi salah satunya dengan membuat kerajinan tangan seperti mengolah barang-barang bekas dan membuat kue.

Sehingga anak-anak akan memiliki hobi baru dan semakin meningkatkan keterampilannya, dan pada akhirnya anak balita akan lupa dengan permainan lamanya yaitu gadget.

3. Ajak anak untuk melakukan hobi kesukaannya

Penting diperhatikan bahwa tugas sebagai orang tua yaitu memperhatikan anak balitanya dengan cara mencari tahu apa yang menjadi hobi anak selain bermain gadget.

Karena dengan kita mengetahui hobi anak, kita bisa mendukung hobi itu untuk terus dilakukan, sehingga anak bisa beralih dari gadget untuk lebih fokus untuk mengembangkan hobinya.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: Instagram @nurulfitrifatkhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x