Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Bandung: Legenda Si legit Serabi Mirasa

- 13 Juni 2024, 12:30 WIB
Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Bandung: Legenda Si legit Serabi Mirasa./
Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Bandung: Legenda Si legit Serabi Mirasa./ /bandung.go.id/

GALAMEDIANEWS - Kota Bandung sudah benar-benar kesohor sebagai daerah di Indonesia yang identik dengan ciri khas kulinernya. Bahkan, Bandung biasa dianggap surga kuliner.

Bandung sampai hari ini begitu banyak memiliki tempat kuliner sampai jajanan yang khas dan populer.

Tak heran juga jika Kota Bandung masuk ke-10 Besar Best Food Cities Versi Taste Atlas Award Tahun 2023/2024.

Baca Juga: PT KAI Pastikan Oknum Pegawai Outsourcing Diproses Hukum Usai Terlibat Kasus Narkoba

Serabi Mirasa./
Serabi Mirasa./

Di kota berjuluk Parisj van Java ini, banyak tempat wisata kuliner yang wajib kamu coba.

Salah satu kuliner tradisional Khas Bandung yang terkenal sampai saat ini adalah serabi jajanan jadul yang cocok menemani saat ngopi atau ngeteh syantik di Bandung.

Bagi pecinta serabi manis kalian wajib coba Si Legit nan lembut "Serabi Mirasa" di Jalan Karang Anyar No. 60 Kota Bandung sejak 1980.

"Awal jualan sih iseng-iseng. Sedikit-sedikit gak langsung banyak. Merintis juga. Kadang nitip-nitip di warung terus ke pasar," ujar Iwang Yulianti pembuat Serabi Mirasa.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah