Ada Doorprize Sepeda Motor, Yuk Ikut Vaksinasi Covid-19 yang Digelar Polresta Bandung

15 Desember 2021, 19:02 WIB
Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan mengajak masyarakat ikut vaksinasi covid. /Budi Satria/prfmnews

GALAMEDIA - Berbagai cara dilakukan pemerintah, Polri dan TNI agar masyarakat mau ikut vaksinasi Covid-19.

Alasannya, masih banyak masyarakat yang takut maupun masih mempercayai berbagai isu hoaks soal vaksinasi.

Padahal kenyataannya vaksin covid-19 tersebut aman, bahkan untuk ibu hamil maupun anak-anak.

Salah satunya seperti yang dilakukan jajaran Polresta Bandung.

Baca Juga: Jaksa Dibolehkan Lakukan Penyadapan, Pakar Hukum Pidana Singgung Soal Hak Asasi Manusia

Petugas melakukan berbagai cari dari mulai sosialisasi hingga pemberian doorprize agar masyarakat melakukan vaksin covid.

Tidak tanggung-tanggung, Polresta Bandung menyediakan doorprize 27 unit sepeda motor kepada warga yang ingin divaksin.

Doorprize ini akan diberikan bagi warga yang divaksinasi dosis pertama.

"Kami akan adakan doorprize, hadiahnya 27 unit sepeda motor. Nanti tiap polsek kami berikan satu motor untuk doorprize dan diundi. Teknisnya warga yang divaksin akan diberikan kupon undian. Maknya kupon undiannya jangan sampai hilang, karena diundinya 1 Januari 2022," tutur Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan, Rabu 15 Desember 2021.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Covid-19, Bupati Tak Izinkan Ada Pesta Nataru

Dijelaskan Hendra, doorprize 27 unit sepeda motor ini bagi yang melakukan vaksinasi sejak 14 Desember 2021 hingga 31 Desember 2021, dan khusus bagi peserta vaksinasi dosis pertama.

Lebih lanjut Hendra menuturkan, hingga akhir Desember 2021, capaian vaksinasi harus mencapai 70 persen.

"Target kami 70 persen warga yang telah divaksinasi harus tercapai," ujarnya.

Hendra mengatakan, Polresta Bandung sendiri menargetkan 7.770 warga Kabupaten Bandung harus mendapatkan vaksin dosis pertama.

Target vaksinasi tersebut, untuk meningkatkan herd immunity warga di masa pandemi covid-19.

Baca Juga: Bolak-Balik Awasi Lokasi Sidang Munarman, Polisi Ciduk Dua Orang Pria Mencurigakan

Sementara itu untuk menggelar vaksinasi ini, Polresta Bandung juga menggandeng artis Bemby Putuanda. Hal ini guna menarik simpati dan memeriahkan program vaksinasi ini.

Sementara itu Bemby mengajak masyarakat, untuk segera daftar vaksin ke Poliklinik Polresta Bandung atau Polsek wilayah masing-masing.

"Nah buat warga Kabupaten Bandung, hayu divaksin. Apalagi Polresta Bandung menyediakan doorprize 27 unit sepeda motor," katanya.

Inovasi Polresta Bandung dalam memberikan doorprice ini disambut baik masyarakat. Sebab hal ini menjadi daya tarik tersendiri untuk ikut pelaksanaan vaksin.

Baca Juga: Super Esports Series Season 1: Sengit di Laga Pamungkas, UI Samarinda dan Bulls Esports Keluar Sebagai Juara

"Ya bagus ada doorprice, selain menambah kekebalan tubuh karena divaksin, bisa coba keberuntungan juga. Sapa tahu dapat motor," kata Dani salah seorang warga Soreang.

Menurutnya, sebelumnya dia bukan tidak mau ikut vaksin yang dilakukan pemerintah atau instansi lain. Namun saat itu kondisi tubuhnya belum mendukung.

"Saat itu belum bisa di vaksin (karena sakit), jadi bukan tidak mau. Mudah-mudahan sekarang bisa," ujarnya.***

Editor: Dadang Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler