Bomber dan BOAS Indonesia: Iwan Bule Tak Pernah Sebut Dirinya di Balik Kemenangan Timnas atas Kuwait

12 Juni 2022, 20:02 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan //dok. PSSI

GALAMEDIA - Ketua Umum Bobotoh Maung Bandung Bersatu (BOMBER) Asep Abdul meminta agar warganet berhenti untuk menyudutkan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau yang biasa dipanggil Iwan Bule.

Pernyataan itu disampaikan seiring ramainya komentar warganet di media sosial.

Hal itu bermula dari tulisan yang berjudul "Pecahnya Rekor 42 Tahun" di website www.pssi.org beberapa hari lalu.

Pada artikel itu tertulis bahwa, "Siapa tokoh utama dibalik kemenangan hebat Indonesia (2-1) atas Kuwait? Jawabannya jelas: Iwan Bule..!. Sejak memimpin PSSI pada 2 November 2019, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule, menorehkan prestasi cemerlang."

Tulisan itupun langsung menuai berbagai respons dari warganet.

Asep Abdul menyatakan bahwa tulisan di website www.pssi.org tersebut bukan statement yang dikeluarkan oleh Iwan Bule. Pasalnya, tulisan itu ditulis oleh pengamat sepakbola bernama Agus Liwulanga dan website PSSI hanyalah memuat saja.

Baca Juga: Ending Melur Untuk Firdaus Diprediksi Seperti Ini, Begini Bocorannya

"Saya pikir kita semua harus cerdas dalam berliterasi digital, bangsa kita itu sedikit-sedikit nyinyir terhadap sesuatu, misalkan terhadap pemberitaan, padahal kita sendiri mungkin belum membaca utuh apa yang diberitakan itu, bahkan ngujungin website www.pssi.org nya pun juga mungkin tidak. Ini adalah bukti terlalu reaktif dan reaksionernya warganet kita, di www.pssi.org jelas tertulis kok itu bukan statement Pak Iwan, malah itu tulisan dari pengamat bola, namanya Agus Liwulanga, jadi saya sangat menyayangkan warga net yang berkomentar berlebihan", ujar Asep Abdul, yang juga merupakan warga Kabupaten Bandung Barat ini.

Baca Juga: Piala Presiden 2022: Persik Kediri Tundukkan Persikabo 1973 1-0

Sementara ini, Ketua Umum Bobotoh ASWAJA (BOAS) Indonesia, Iwan Suhermawan ketika dimintai pendapatnya mengatakan bahwa sebagai masyarakat yang perhatian terhadap dunia sepakbola, hendaknya untuk selalu memberikan dukungan positif bagi PSSI, karena PSSI adalah federasi resmi cabang olahraga sepakbola.

"Kita perlu mengkritik, tapi sifatnya konstruktif dan membangun. Objektif juga harus, ketika timnas menang, apresiasi semuanya, termasuk PSSI, jangan ketika kalah saja ingatnya sama PSSI, timnas menang juga harus ingat dong sama PSSI, kasih apresiasi", ujar Iwan menambahkan.***

Editor: Dicky Aditya

Tags

Terkini

Terpopuler