Kirab Pusaka untuk Rayakan Tahun Baru Jawa di Istana Mangkunegaran Ditiadakan

11 Agustus 2020, 19:13 WIB
Spanduk pemberitahuan tentang ditiadaknnya kirab pusaka menyambut tahun baru Jawa tanggal 1 Suro di Istana Mangkunegaran. /Tok Suwarto/

GALAMEDIA - Perayaan menyambut tahun baru Jawa, malam tanggal 1 Suro 1954 atau tahun 2020 Masehi yang bertepatan dengan malam tanggal 1 Muharam 1441 Hijriah, bakal lebih sepi dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Datangnya tahun baru Jawa yang dalam tradisi Keraton Surakarta dan Istana Pura Mangkunegaran dirayakan dengan menggelar ritual prosesi kirab pusaka yang diikuti ribuan orang dari berbagai daerah, pada malam menjelang 1 Suro 1954 nanti ditiadakan.

Abdi Dalem Pariwisata Istana Pura Mangkunegaran, Joko Pramudyo mengungkapkan, berdasarkan permintaan Sri Paduka Mangkunegoro IX, kegiatan perayaan menyambut 1 Suro yang mengumpulkan banyak orang, pada Rabu, 19 Agustus 2020 malam ditiadakan.

Pertimbangannya adalah, untuk mencegah jangan sampai terjadi penularan Covid 19 akibat berkumpul dan menyatunya warga masyarakat yang mengikuti prosesi kirab pusaka.

Baca Juga: Jadwal Acara INDOSIAR dan SCTV, 12 Agustus 2020: UEFA Europa League dan Legend of The Blue Sea

"Kita berupaya mencegah terjadinya penularan Covid-19 saat masyarakat mengikuti prosesi kirab. Jangan sampai perayaan tradisi yang tujuannya untuk kebaikan bersama, terjadi klaster baru kirab pusaka," ujarnya, Selasa, 11 Agustus 2020.

Joko menjelaskan, rangkaian ritual perayaan menyambut tahun baru tanggal 1 Suro di Istana Mangkunegaran, terdiri dari beberapa bagian. Prosesi kirab pusaka mengelilingi bagian luar istana, merupakan awal dari rangkaian ritual, selain melibatkan para kerabat istana juga diikuti masyarakat dalam jumlah besar.

Seusai kirab pusaka, upacara dilanjutkan dengan tradisi ritual pasemeden atau semedi di dalam istana selama semalam suntuk yang juga melibatkan kerabat dan masyarakat. Kemudian, rangkaian ritual lainnya adalah jamasan pusaka yang pelaksanaannya terpisah dari ritual kirab pusaka yang dilanjutkan pasemeden.

Baca Juga: Selain Produk China, BPOM Tengah Mencari Vaksin Covid-19 Alternatif

Di antara tradisi Istana Mangkunegaran dalam kegiatan ritual di bulan Suro yang dikeramatkan masyarakat Jawa, sambung Joko, yang tetap akan dilaksanakan adalah jamasan pusaka atau memandikan pusaka peninggalan leluhur koleksi KGPAA Mangkunegoro. Namun jamasan pusaka akan dilaksanakan secara tertutup dan menggunakan protokol kesehatan secara ketat.

"Khusus ritual jamasan pusaka bisa dilaksanakan secara tertutup, karena tidak melibatkan banyak orang. Kami sudah membuat rencana pelaksanaannya dan semua orang yang terlibat harus menerapkan protokol kesehatan, seperti mengenakan masker dan jaga jarak. Sedangkan prosesi kirab pusaka dan pasemeden ditiadakan, karena kami tidak bisa mengkondisikan masyarakat yang jumlahnya banyak. Kalau tetap dilaksanakan, tidak ada jaminan soal penularan Covid 19," jelasnya lagi, sambil menunjuk contoh masyarakat yang memadati Pendapa Agung Istana Mangkunegaran pada malam tanggal 1 Suro dan berebut air bunga yang disiapkan untuk jamasan pusaka.

Baca Juga: ARS Hackathon 2020: Tantang Anak Muda Berinovasi dan Berikan Solusi IoT

Jauh-jauh hari sebelum datangnya malam tahun baru Jawa, pihak Istana Mangkunegaran telah memasang spanduk berukuran besar di tiga gapura masuk kawasan istana, yaitu di sisi timur dan barat serta di bagian depan. Spanduk tersebut bertuliskan pemberitahuan, bahwa kirab pusaka tanggal 1 Suro pada tahun 2020 ditiadakan.

Terpisah, di Keraton Surakarta yang setiap malam menjelang tanggal 1 Suro juga menggelar ritual prosesi kirab pusaka, sampai saat ini belum memberi kepastian tentang ditiadakannya ritual tahunan tersebut. Kegiatan tersebut dilaksanakan atau tidak masih harus dibahas dalam rapat koordinasi dengan pihak-pihak terkait.

Baca Juga: Sejumlah Pelatih Memilih Hengkang, Ini yang Dikatakan Robert untuk Persib

"Kami akan memutuskan pelaksanaan kirab pusaka, setelah rapat koordinasi," ujar Pengageng Parentah Keraton Surakarta, KGPH Dipokusumo.***

 

Editor: Kiki Kurnia

Tags

Terkini

Terpopuler