Komentari Satu Tahun Jokowi-Ma'ruf Amin, Ernest Prakasa: Saya Sih Kecewa

21 Oktober 2020, 20:27 WIB
Ernest Prakasa. /Instagram/@ernestprakasa

GALAMEDIA - Tanggal 20 Oktober 2020 tepat satu tahun Joko Widodo dan Ma'ruf Amin memerintah. Keduanya terpilih lewat Pemilu 2019 mengalahkan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Setelah setahun berlalu, pemerintahan Jokowi-Ma'ruf banyak menuai pro kontra. Kondisi ekonomi yang semakin melemah akibat hantaman badai virus corona, telah membuat sebagian kalangan menyalahkan pemerintah.

Baca Juga: Tak Bermaksud Sombong, Gatot Nurmantyo Akui Dirinya Tak Takut Ditangkap

Tak cuma itu, sejumlah orang yang awalnya mendukung Jokowi-Ma'ruf pun perlahan mulai berbalik arah. Tak sedikit yang malah menyerang pemerintah.

Komika sekaligus sutradara film, Ernest Prakasa termasuk salah satu yang awalnya mendukung Jokowi-Ma'ruf. Namun belakangan ini, Ernest kerap melayangkan kritikannya kepada pemerintahan Jokowi.

Masih bertepatan dengan momen satu tahun pemerintahan Jokowi-Ma'ruf, Ernest kembali muncul dan mencurahkan 'isi hatinya' lewat unggahan di akun Twitter pribadinya.

Baca Juga: Erick Thohir Copot Lima Direksi Perum Bulog!!!

"Satu tahun pemerintahan Jokowi periode kedua. Saya sih kecewa," tulis Ernest seperti dikutip Galamedia, Rabu, 21 Oktober 2020.

Ia pun melanjutkan cuitannya. Terlihat jika Ernest seolah tak mau menyalahkan pemerintahan.

"Mungkin ekspektasi terlalu tinggi juga ya, jadi sebenernya bukan salah Jokowi tapi salah saya sendiri," sambung dia.

Baca Juga: Jokowi Beri Angin Segar! Nyatakan Omnibus Law UU Cipta Kerja Bisa Direvisi

Cuitan Ernest pun banyak mendapat tanggapan dari warganet.

Baca Juga: Luhut Binsar Pandjaitan Ungkap, Begini Prosesnya Pembentukan Omnibus Law

"Kamu ta salah bro.JKW jg gasalah. beliau orang baik.yang salah tu yang ta milih orang baik. Smpai skr yang ta milih JKw diangap tdk NKRI pro khilafah.anti pancasila.ujaran kebencian.resiko ta pilih orang baik," komentar warganet.

"Trus harusnya solusinya gmn yah bro?? Golput salah, milih jg salah...semua serba salah d sni...trus kita hrus hidup kyk gmn?? Makanya gw pen cpt2 hijrah ke mars aja," tulis akun lainnya.

Baca Juga: Pasangan Calon Dadang-Sahrul (Bedas) dapat Dukungan Dari Penggiat Lingkungan

Eks politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean juga ikut mengomentari cuitan Ernest.

"Atau mungkin kamu lupa bersyukur? Karena banyak orang kecewa umumnya karena lupa bersyukur. Coba lihat kedalam hati, siapa tau ketemu jawabannya," begitu komentarnya.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler