Mengerikan! WHO Prediksi 100.000 Kematian Akibat Covid Akan Terjadi Setiap Pekan

- 19 Januari 2021, 14:16 WIB
Ilustrasi pemakaman jenazah Covid-19/
Ilustrasi pemakaman jenazah Covid-19/ /GTPP COVID-19 Aceh via Antara/

GALAMEDIA - Prediksi mengerikan disampaikan oleh pejabat nomor dua di Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Senin, 18 Januari 2021.

Pejabat itu menyatakan, tren peningkatan kasus Covid-19 dunia akan berujung pada 100.000 kematian setiap pekannya. Hal itu disampaikan saat ia mengungkapkan jumlah dahsyat korban meninggal akibat Covid-19.

Kepala layanan darurat WHO, Dr. Mike Ryan melaporkan, dampak virus corona pada sidang ke 148 Dewan Eksekutif badan kesehatan global tersebut, yang berlangsung di Jenewa pada 18-26 Januari secara virtual.

Baca Juga: Kabar Duka Datang dari Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran

"Tren peningkatan secara keseluruhan yang terlihat di minggu-minggu sebelumnya terus berlanjut dengan hanya di bawah 5 juta kasus yang dilaporkan pekan lalu secara global," tuturnya.

"Jumlah kematian baru juga menunjukkan tren serupa dengan lebih dari 93.000 kematian dilaporkan pekan lalu. Tampaknya akan mencapai 100.000 laporan kematian setiap pekan segera," ujar dia dikutip dari Antara.

Ia mencatatkan, korban meninggal akibat Covid-19 di seluruh dunia telah menembus angka 2 juta, dengan lebih dari 93 juta kasus.

"Pekan lalu, 87 persen dari total kasus Covid-19 dan 87 persen dari kematian Covid-19 terjadi di Amerika dan Eropa, dengan empat kawasan lainnya menyumbang 13 persen dari total kasus dan kematian," ungkapnya.

Baca Juga: INNALILLAHI Kawasan Puncak Bogor Diterjang Banjir Bandang, Begini Nasib Ratusan Warga Cisarua

Baca Juga: Presiden Jokowi di Depan Kantor Gubernur Sulbar yang Hancur Akibat Gempa: Semoga Diberi Keikhlasan

Pejabat WHO itu mengatakan, jumlah kasus terus bertambah di Amerika, Pasifik barat serta Afrika selama beberapa pekan terakhir.

Kendati jumlah keseluruhan telah stabil atau menurun di Eropa, kasus dan kematian Covid-19 di kawasan tersebut masih tinggi.

Di Amerika, dunia saat ini mendekati 1 juta kematian, dengan kawasan ini menyumbang 53 persen dari kasus dan 47 persen kematian Covid-19 global pekan lalu.

Baca Juga: Kawasan Puncak Bogor Diterjang Banjir Bandang, Begini Pernyataan Resmi Bupati Ade Yasin

"Kematian pasien laki-laki jumlahnya lebih besar meski proporsi yang lebih tinggi dari populasi yang lebih tua adalah perempuan," jelasnya.

Secara global 75 persen dari total kasus yang dilaporkan berusia antara 15-64 tahun, tetapi 83,4 persen dari kematian terjadi usia 65 tahun.

"Namun, perlu dicatat bahwa 16 persen dari total kematian mereka yang berusia 25-64 tahun," pungkasnya.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah