Satgas Covid-19 Nyatakan 2 Pasien di Karawang Sembuh dari Corona B117

- 3 Maret 2021, 21:58 WIB
 Petugas kesehatan sedang melakukan simulasi penanganan Covid-19 di RSHS Bandung.
Petugas kesehatan sedang melakukan simulasi penanganan Covid-19 di RSHS Bandung. //Dok RSHS Bandung

GALAMEDIA – Sebelumnya dikabarkan bahwa dua warga asal Kabupaten Karawang telah masuk ke Indonesia membawa varian corona B117.

Namun Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Karawang menyatakan bahwa kedua warganya tersebut sudah sembuh setelah menjalani isolasi mandiri.

Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karawang Fitria Hergyana pada Rabu, 3 Maret 2021, lansir PMJ News.

Dua warga Karawang tersebut disinyalir merupakan buruh imigran yang telah melakukan perjalanan pulang dari Arab Saudi.

Baca Juga: Personel Project Pop Ini Pernah Dituding Sebagai Buzzer Jokowi, Daniel Mananta: Gimana Kondisi Keluarga Lu?

“Setelah menjalani isolasi, dua warga tersebut berinisial A dan M sudah melakukan tes swab dan hasilnya negatif,” tutur Fitria.

Dia pun menyebutkan pihaknya sudah memberi izin kepada A dan M untuk pulang ke Karawang.

“Jadi sudah dipastikan keduanya memang pulang setelah mendapatkan hasil tes swab negatif,” ucap Fitria.

Namun, Satgas Covid-19 Kabupaten Karawang terus melakukan pemantauan kepada A dan M beserta pihak keluarganya.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x