Amien Rais Tanggapi KLB Demokrat: Moeldoko Tidak Seberani Itu Tanpa Kedipan Lurah

- 15 Maret 2021, 13:56 WIB
Amien Rais sebut republik mafia
Amien Rais sebut republik mafia /Youtube Amien Rais Official

GALAMEDIA - Pendiri Partai Ummat, Amien Rais memberi tanggapan terkait keterlibatan Moeldoko dalam kudeta Partai Demokrat.

Menurutnya apa yang dilakukan oleh KSP Presiden tersebut adalah suatu hal yang luar biasa.

Lebih dari itu, Amien Rais mengira jika Moeldoko sudah mendapatkan restu dari Presiden Joko Widodo.

Hal tersebut disampaikannya melalui saluran YouTube resminya pada Sabtu, 13 Maret 2021.

"Saya tidak yakin Moeldoko berani, seberani itu tanpa kerlingan atau kedipan dari lurah kita itu," ucapnya dilansir Galamedia dari saluran YouTube Amien Rais Official.

Amien Rais dikenal sering menggunakan istilah 'lurah' untuk merujuk pada sosok Presiden Jokowi.

Ada alasan tersendiri mengapa Amien Rais mengungkapkan alasan tersebut.

Sampai saat ini, Presiden Jokowi masih belum mengucapkan satu kata apapun terkait peristiwa ini.

"Jadi sampai sekarang belum terucapkan satu patah kata pun," ujarnya.

Amien menjelaskan bahwa tampaknya banyak pihak yang mendesak agar Jokowi mencopot Moeldoko dari jabatan KSP.

Pencopotan dari Moeldoko ini disebut oleh Amien Rais sebagai upaya para pendukung Presiden agar sang KSP tidak mengotori rezim Jokowi.

"Tetapi saya kira kalau seseorang sangat dekat itu sudah saling menutup, saling dukung," jelasnya.

"Sehingga kalau satu jatuh, temannya juga akan jatuh," tambahnya.

Oleh karena itu, ia menilai hal itu menjadi dilema politik dan moral yang luar biasa.

"Jadi memang dilema politik dan moral yang luar biasa," terangnya.

Seperti yang diketahui, Moeldoko dinyatakan jadi Ketua Umum Partai Demokrat lewat Kongres Luar Biasa (KLB) yang diadakan di Deli Serdang, Sumatera Utara pada Jumat 5 Maret 2021 lalu.***

 

 

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x