Anies Baswedan Bagikan Pengalaman Saat Jajan Mie Aceh, Ferdinand Hutahaean: Hanya Pengalihan Publik

- 20 Maret 2021, 16:35 WIB
Kolase Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) dan politikus Ferdinand Hutahaean (kanan)/Instagram/@aniesbaswedan/@ferdinand_hutahaean
Kolase Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) dan politikus Ferdinand Hutahaean (kanan)/Instagram/@aniesbaswedan/@ferdinand_hutahaean /

GALAMEDIA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kini tengah menjadi sorotan massa karena diduga korupsi dana Formula E sebesar Rp 800 juta.

Tetapi, seakan tidak peduli dengan dugaan tersebut Anies Baswedan sedang asyik berburu Mie Aceh di Warung Mie Aceh Jaly-Jaly di kawasan Jakarta Selatan.

Diketahui dari akun Instagramnya @aniesbaswedan terlihat sedang berbincang dengan salah satu pegawai Mie Aceh Jaly-Jaly.

Baca Juga: Kaesang Pangarep Resmi Jadi Pemilik Baru Persis Solo, Sahamnya Lebihi Erick Thohir

"Mie Aceh memang enak. Bumbu rempahnya berani: terlihat warna rempahnya dan begitu dimakan serasa ada sengatan nikmat rempah Nusantara," kata Anies Baswedan dikutip Galamedia dari akun Instagram @aniesbaswedan pada Sabtu 20 Maret 2021.

Anies mengatakan bahwa dirinya sudah lama tidak makan Mie Aceh. Ia kemudian menceritakan alasan ia datang ke kedai Mie Aceh tersebut.

Mie Aceh Jaly-Jaly sendiri berada di kawasan Mampang Jakarta Selatan. Anies berkata bahwa dirinya spontan tertarik untuk mencicipi kedai Mie tersebut.

Baca Juga: Kepala Kanwil DJP Jawa Barat I Apresiasi Forkopimda Jabar yang Telah Laporkan SPT Tahunan Lebih Awal

“Spontan saja tertarik dan minta pengemudi untuk mampir. Jadi mobil putar balik, lalu kita berhenti dan semua mampir,” tulis Anies Baswedan.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x