Tok Resmi Ditutup, Program Gojek Sahabat Sekolah 3.0 Sukses Kumpulkan 2,7 Ton Sampah

- 8 April 2021, 15:47 WIB
Resmi Ditutup Program Gojek Sahabat Sekolah 3.0 Sukses Kumpulkan 2,7 Ton Sampah, Dukung Budaya Hidup Sehat dan Ciptakan Bandung Bersih.
Resmi Ditutup Program Gojek Sahabat Sekolah 3.0 Sukses Kumpulkan 2,7 Ton Sampah, Dukung Budaya Hidup Sehat dan Ciptakan Bandung Bersih. /Dok. Gojek/

"Diharapkan mereka yang sudah mendapatkan edukasi lewat program ini, bisa menjadi ambassador untuk menyebarkan pesan kepada masyarakat yang lebih luas dalam dalam menciptakan Bandung Sehat dan Bersih dari sampah,” lanjutnya.

Wakil Walikota Bandung, Yana Mulyana, memberikan apresiasi kepada Gojek atas upaya berkelanjutan mensosialisasikan budaya sadar lingkungan melalui Sahabat Sekolah.

“Pemerintah Kota Bandung tidak dapat sendirian bekerja, dan memang tanggung jawab menciptakan Bandung bersih merupakan tanggung jawab semua pihak. Karena itu kami berterima kasih atas dukungan Gojek, dalam hal ini lewat program Sahabat Sekolah 3.0," kata Yana Mulyana.

Baca Juga: Mulai dari Facebook, Instagram hingga WhatsApp Hadirkan Berbagai Kebaikan Menyambut Datangnya Bulan Ramadhan

"Dimana Gojek terus mengajak dan mengkampanyekan untuk selalu menjaga kebersihan, sehingga ini sejalan dengan program Kang Pisman yang memang salah satu strateginya adalah mencetak banyak duta Kang Pisman dan duta lingkungan di tingkat sekolah terutama SMP dan SMA,” lanjutnya.

Tidak hanya memberikan edukasi, lewat program Sahabat Sekolah 3.0 Gojek juga mencoba menjawab kerinduan siswa dan siswi di Bandung untuk bisa berkumpul dengan teman satu sekolahnya, dengan menghadirkan Pensi Seru Bareng Bintang (PSBB) yang digelar secara daring.

Kali ini Sekolah Menengah Atas BPI 1 Bandung bisa menyaksikan penampilan Rizky Febian, Juicy Lucy, Aska Rocket Rockers, Ocan Siagian, dan Happy Holiday. Pemilihan ini didasarkan kepada sekolah yang memiliki jumlah akumulasi poin terbesar dengan mengumpulkan sampah.

Untuk setiap 10 kilogram sampah plastik yang dikumpulkan akan mendapatkan 10 poin.

Baca Juga: Terkait Mudik Dilarang, Sudjiwo Tedjo Berkhayal Mudik Pake Dokar: Siapa yang Bisa Melarang Keinginan Kuda Pak?

Program Sahabat Sekolah digelar sejak tahun 2019 telah melibatkan ribuan siswa sekolah di Bandung Raya. Di program pertama tahun 2019 lalu, Gojek bersama para siswa telah mengumpulkan sebanyak 462 Kg sampah plastik yang kemudian didaur ulang pihak ketiga untuk dijadikan menjadi barang bermanfaat lebih seperti tas, dan lain sebagainya.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x