Baru Dua Bulan Menikah, Serda Pandu Gugur di KRI Nanggala 402, Sang Istri Tak Kuasa Menahan Tangis

- 26 April 2021, 18:23 WIB
KRI Nanggala 402 yang hilang tenggelam di Perairan Bali.
KRI Nanggala 402 yang hilang tenggelam di Perairan Bali. /Antara/ Syaiful Hakim.

GALAMEDIA - Tenggelamnya kapal selam KRI Nanggalan 402 meninggalkan luka di hati seluruh masyarakat Indonesia terutama, keluarga yang ditinggalkan.

Salah satunya, istri dari Serda Pandu Yudha Kusuma tak kuasa menahan tangis saat mengetahui sang suami telah gugur di KRI Nanggala 402.

Dilansir Galamedia dari akun Instagram Bupati Banyuwangi @ipukfandi, pada Senin, 26 Maret 2021, istri Serda Pandu meluapkan kesedihannya di hadapan Bupati Banyuwangi.

Serda Pandu yang merupakan operator senjata pada KRI Nanggala 402 itu terus meneteskan air mata.

Baca Juga: Dua Partai Pendukung Setia Jokowi Ini Disebut Bakal Berpaling ke Demokrat dan PKS, PD: Sangat Rasional

Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani pun berusaha menenangkan kesedihan yang sedang dialami istri serda Pandu.

"Mbak Mega Dian Pratiwi. Istri dari Serda Pandu Yudha Kusuma, yang gugur dalam tugas negara di KRI Nanggala-402," ucapnya

Istri dari Serda Pandu mengungkapkan bahwa kini sang suami, Serda Pandu Yudha Kusuma sudah tenang disisi Tuhan Yang Maha Esa.

"Suami saya sudah tenang di sisi Allah, Bu," ucap istri Serda Pandu.

Baca Juga: Wow! NasDem Akan Masuk ke Koalisi PKS dan Demokrat di Pilpres 2024, Golkar dan PKB?

"Insya Allah Mas Pandu syahid. Sabar, ikhlas ya Mbak," kata ipuk.

Diketahui Mega Dian Pratiwi dan Serda Ede Pandu Yudha Kusuma merupakan sepasang pengantin baru yang baru dua bulan menikah.

"Kita doakan Mbak Mega dan keluarga selalu sabar dan tabah menghadapi masa sulit ini," terang Bupati Banyuwangi tersebut.

Baca Juga: Anak Yatim Ada yang Tak Berhak Terima Zakat, Mengapa? Ini Dia Jawaban dan Penjelasannya

Seperti yang diketahui, kapal selam KRI Nanggala 402 dinyatakan hilang kontak pada Rabu, 22 April 2021 dan kini dinyatakan tenggelam.

Kapal selam kebanggaan Indonesia tersebut, akhirnya berhasil ditemukan di perairan laut Bali.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah