Inspiratif, Ini 10 Ucapan dan Quote untuk Dibagi di Hari Pendidikan Nasional

- 2 Mei 2021, 10:52 WIB
Ilustrasi. Sejarah Hari Pendidikan Nasional, Diperingati Setiap Tanggal 2 Mei.
Ilustrasi. Sejarah Hari Pendidikan Nasional, Diperingati Setiap Tanggal 2 Mei. /Pixabay/sasint

GALAMEDIA - Tanggal 2 Mei ini diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional.

Tahun ini Hari Pendidikan Nasional mengambil tema Serentak Bergerak, Wujudkan Merdeka Belajar.

Tahukah Anda bahwa tanggal kelahiran Ki Hajar Dewantara diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional untuk menghormati jasa-jasanya terhadap dunia pendidikan Indonesia.

Baca Juga: Lebaran Sebentar Lagi! 10 Jenis Kue Lebaran Ini Wajib Disajikan saat Idul Fitri

Lebih dari itu, peringatan ini  bertujuan agar insan pendidikan dapat mengenal filosofi nilai perjuangan Ki Hadjar Dewantara dalam membangun fondasi pendidikan di Indonesia.

Untuk meramaikan Hari Pendidikan Nasional, berikut kumpulan ucapan untuk sesama insan pendidikan seperti dirangkum Galamedia dari berbagai sumber:

Baca Juga: Risma Laporkan 21 juta Data Ganda Bansos ke KPK, Benny K Harman: Era Jokowi Berkuasa Lebih Kejam dari Teroris!

1. Setiap orang menjadi guru, setiap rumah menjadi sekolah - Ki Hadjar Dewantara

2. Pendidikan itu tidak hanya di dalam kelas, bukan hanya guru, tetapi juga orangtua, dan bagaimana kita berinteraksi dengan masyarakat - Nadiem Makarim

3. Pandemi belum usai. Tetapi semangat kita belajar tak pernah berhenti. Tetap Semangat dan selalu jaga kesehatan, Kawan. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021.

Baca Juga: Soroti Aksi Risma Laporkan 21 Juta Data Ganda ke KPK, Rizal Ramli: Salut, Ini Jauh Bermanfaat!

4. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021. Mari wujudkan Merdeka Belajar dengan terus bergerak dalam kreativitas dan inovasi.

5. Air dingin di atas dipan. Mawar Merah bermekaran. Jika ingin cerah masa depan. Jangan pernah lupakan pendidikan. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2021.

6. Pendidikan itu penting. Ayo kobarkan semangat saat belajar di rumah! Demi kemajuan negeri ini. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021.

Baca Juga: Kasus Azis Syamsuddin, Rocky Gerung Menilai Ada Banyak Skenario Politik

7. Hiduplah seolah-olah kamu akan mati besok. Belajarlah seolah-olah Anda akan hidup selamanya - Mahatma Gandhi.

8. Pendidikan akan membentuk karakter sebuah bangsa. Jadikan semua tempat sebagai tempat belajar dan semua orang adalah guru. Selamat Hari Pendidikan 2021.

9. Soto babat sate rusa. Hari senja merah merona. Alangkah hebat anak Indonesia. Tetap belajar walau sedang Corona. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2021.

Baca Juga: Kasus Azis Syamsuddin, Rocky Gerung Menilai Ada Banyak Skenario Politik

10. Terima kasih kepada para guruku. Terima kasih kepada orangtuaku. Dari merekalah aku mendapatkan pengalaman, ilmu, dan pengetahuan.

Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021!*** 

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x