RS Swasta Bakal Dilibatkan Tangani Pasien Covid-19

- 21 Juni 2021, 18:53 WIB
Relawan dari PMI Subang sedang melakukan sterilisasi disinfektan di rumah pribadi Bupati Subang.
Relawan dari PMI Subang sedang melakukan sterilisasi disinfektan di rumah pribadi Bupati Subang. /Dally Kardilan/Galamedia/

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, dr. Maxi pun mengakui kalau di wilayahnya setelah 3T gencar dilakukan angka terkonfirmasi cukup tinggi.
Hingga jumlahnya secara kumulatif mendekati angka 7.000 orang.

"Kalau diketahui positif dengan gejala ringan sebaiknya isolasi mandiri selama 10 hari dan setelah itu tidak perlu melakukan tes usap karena berdasarkan penelitian virus Corona akan mati dalam 7 hari. Adapun penambahan 3 hari merupakan batas toleransi virus corona yang telah mati tersebut," jelasnya.

Baca Juga: Inginkan Duet Cak Imin-Anies Baswedan di Pilpres 2024, Politisi PKB: Indonesia Bisa jadi Negara yang Makmur

Menurut penelitian mikrobiologi setelah hari ke 8 virus korona tidak akan tumbuh lagi sedangkan secara morfologi di hari ke 9 dan 10 bentuk virusnya sudah hancur dan lemah.

"Jadi di hari ke 10 setelah isolasi sudah aman bisa beraktivitas normal, jika ada yang positif setelah 10 hari itu merupakan sisa virus yang sudah tidak aktif ini merupakan salah satu kelemahan tes usap yang bereaksi atas adanya virus," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x