Anggap Demokrat Hanya Bisa Nyinyir, Yan Harahap Juluki Ruhut Sitompul Sebagai The King of Penjilat Penguasa

- 11 Juli 2021, 13:51 WIB
 Politisi PDI Perjuangan, Ruhut Sitompul.
Politisi PDI Perjuangan, Ruhut Sitompul. /Wahyu Putro A/Antara/

GALAMEDIA - Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat, Yan Harahap baru-baru ini terlibat perseteruan dengan politisi PDIP Ruhut Sitompul.

Baik Yan Harahap maupun Ruhut Sitompul terlihat saling memberikan sindiran di media sosial Twitter.

Pada mulanya, Ruhut Sitompul mengkritik Yan Harahap yang dianggapnya hanya bisa nyinyir ke pemerintahan Presiden Jokowi.

Yan Harahap pun langsung merespon dengan mengkritik balik Ruhut Sitompul dan memberinya sindiran yang menohok.

Baca Juga: Bikin Respect, Politisi Ini Panjatkan Doa bagi Kesehatan Para Nakes dan Masyarakat Indonesia

Melalui akun Twitter pribadinya, Yan Harahap menjuluki Ruhut Sitompul sebagai 'The King of Penjilat Penguasa'.

Ia pun meminta persetujuan netizen atas julukan yang diberikannya untuk politisi PDIP itu.

"Apakah netizen setuju jika kita beri @ruhutsitompul gelar ‘The King of Penjilat Penguasa’?" ujarnya, dikutip Galamedia, Minggu 11 Juli 2021.

Sebelumnya, Ruhut Sitompul menyindir Yan Harahap dan para politisi Demokrat lainnya yang dianggapnya hanya bisa nyinyir terhadap pemerintahan Presiden Jokowi.

Ruhut Sitompul berpendapat bahwa para politisi Demokrat itu tidak ada kerjaan lain selain nyinyir ke pemerintah.

Baca Juga: Baru Sebulan Bebas, Jerinx SID Kembali Dilaporkan ke Polisi, dr. Tirta: Semoga Keduanya Mencapai Titik Temu

Padahal menurutnya pemerintahan Presiden Jokowi saat ini sedang sibuk mengatasi pandemi Covid-19.

"Presiden RI Pak Joko Widodo terusssssss bekerja ngurusi Rakyatnya tercinta menghadapi Pandemi COVID-19 eh krn tdk ta’u apa yg mau dikerjakan selain Nyinyir Ngebacot," kata Ruhut Sitompul.

Bahkan seakan tak puas mengkritik Yan Harahap, Ruhut Sitompul juga menyinggung Partai Demokrat dan PAN yang menurutnya saat ini malah saling sindir.

Menurut Ruhut Sitompul, Demokrat dan PAN saling sindir terkait adanya usulan rumah sakit khusus pejabat.

"Sesama Kader partai besan PD dan PAN mulai main sindir mengenai Ide RS Pejabat/VIP horeee MERDEKA," pungkasnya.

Baca Juga: Nia Ramadhani-Ardi Bakrie Konsumsi Narkoba Karena Pandemi, Husin Shihab: Gak Masuk Akal

Di sisi lain, julukan 'The King of Penjilat Penguasa' itu sengaja disematkan oleh Yan Harahap, karena ia mengetahui sepak terjang Ruhut Sitompul yang sering bergonta-ganti partai politik.

Ruhut Sitompul, sebelum kini berada di PDIP ia pernah juga menjadi kader Partai Demokrat dan Golkar.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x