Nilai Sikap Yasonna Laoly Labil, Ahmad Sahroni: Jangan Buat Aturan Mencla-mencle!

- 10 Agustus 2021, 20:02 WIB
Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni./dok. DPR RI
Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni./dok. DPR RI /

GALAMEDIA - Politikus Partai Nasional Demokrasi atau NasDem, Ahmad Sahroni melontarkan kritik pedas pada Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly.

Pasalnya, Kementerian Hukum dan HAM yang dipimpim Yasonna, terkesan tidak konsisten dalam penegakan aturan tentang izin masuk tenaga kerja asing (TKA).

Bahkan Sahroni mengatakan jika sikap Menkumham Yasonna terkesan plin-plan.

Sementara, diketahui pada bulan Juli di awal masa penerapan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, Direktorat Jenderal Imigrasi, Kemenkumham melarang WNA masuk ke Tanah Air.

Baca Juga: Juliari Batubara Minta Akhiri Penderitaan, Ernest Prakasa: Kalo di Film Action Maknanya Agak Beda Tuh

Namun nyatanya, WNA dari berbagai macam negara masih tetep ada yang masuk di bulan Agustus.

“Menkumham harusnya buat aturan jangan mencla-mencle. Bulan Juli bilang enggak boleh masuk, Agustus tahu-tahu masuk TKA," ungkap Sahroni dikutip Galamedia dari laman MPR.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI itu juga menyesalkan sikap Menkumham Yasonna yang hingga kini masih mengizinkan masuk TKA asal China masuk ke Indonesia.

Oleh karena sikap Menkumham yang dinilai plin-plan atau labil, Sahroni akhirnya mulai tak percaya dengan ucapan menteri tersebut.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x