Luhut Klaim Penanganan Covid-19 Indonesia Telaten: Tapi Kita Tidak Sombong, Negara Lain Berkaca ke Kita

- 3 Januari 2022, 21:10 WIB
Luhut Klaim Penanganan Covid-19 Indonesia Telaten: Tapi Kita Tidak Sombong, Negara Lain Berkaca ke Kita
Luhut Klaim Penanganan Covid-19 Indonesia Telaten: Tapi Kita Tidak Sombong, Negara Lain Berkaca ke Kita /Instagram/@luhut.pandjaitan

GALAMEDIA – Pemerintah mengklaim tidak ada negara di dunia yang telaten menangani pandemi Covid-19 seperti Indonesia.

Hal tersebut sebagaimana yang diucapkan oleh Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan.

Baca Juga: Viral di Layangan Putus, Netizen Sambut Promosi Sandiaga Uno untuk Cappadocia Versi Bali-Bromo-Bandung

Menurut Luhut, penanganan pandemi Covid-19 di Tanah Air dilakukan secara terpadu dan terintegrasi.

“Hampir tidak ada yang saya tahu di dunia ini sekarang yang seperti kita telatennya menangani Covid ini, artinya terpadu, terintegrasi, holisitik dan ada meeting regular yang dilakukan dari mulai pimpinan tertinggi sampai ke bawah,” ujarnya di kantor Presiden, Jakarta Senin, 3 Januari 2022.

Koordinator PPKM Jawa-Bali ini menyebutkan, cara telaten itulah yang membuat kondisi Indonesia membaik seperti sekarang.

Baca Juga: Pentingnya Pembelajaran dan Berbahasa Indonesian yang Baik dan Benar

Bahkan, menurut Luhut, apa yang dilakukan oleh Indonesia selama ini bisa dipelajari.

“Nah itu salah satu yang membuat kita mungkin pada posisi seperti sekarang ini,” jelasnya.

Meski begitu, kata Luhut, Indonesia tidak jumawa dan sombong atas pencapaiannya ini.

Halaman:

Editor: Muhammad Ibrahim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x