Mendadak Susi Pudjiastuti 'Merengek' ke Presiden Jokowi dan Puan Maharani: Saya Yakin Bisa Hari Ini

- 4 Januari 2022, 21:40 WIB
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti Berduka cita atas meninggalnya Istadz Zulkarnain.
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti Berduka cita atas meninggalnya Istadz Zulkarnain. /Instagram.com/@susipudjiastuti11

GALAMEDIA - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti meminta agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua DPR RI Puan Maharani segera mengesahkan RUU TPKS.

Hal tersebut disampaikan Susi Pudjiastuti melalui cuitah di Twitter pribadinya menyusul permintaan yang sama dari Jokowi beberapa waktu yang lalu.

"Pak Presiden, Mbak Puan ketua DPR, dulu juga menteri Bapak di kabinet kerja.. mohon segera diketok diundangkan secepatnya," kata Susi Pudjiastuti dikutip Galamedia Selasa, 4 Januari 2022.

Baca Juga: 10 Playlist Lagu yang Wajib Kamu Dengar Saat Merasa Terpuruk  

Susi meyakini bahwa pemerintah dan DPR dapat segera mengesahkan RUU TPKS mengingat kian maraknya tindakan kekerasan seksual di masyarakat.

"Saya yakin bisa hari ini.. bisa besok dan pasti segera," sambungnya.

Sebelumnya pernyataan senada juga disampaikan Jokowi agar DPR segera mengesahkan RUU yang dinilai dapat memberikan perlindungan maksimal bagi para korban kekerasan seksual tersebut.

Baca Juga: Lirik Lagu dan Terjemahan Still With You Jungkook BTS

"Saya harap RUU tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual ini dapat segera disahkan," ujar Jokowi dalam pernyataan yang disiarkan melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden Selasa, 4 Januari 2022.

Dia melanjutkan bahwa perlindungan terhadap korban kekerasan seksual harus menjadi perhatian bersama saat ini.

"Saya memerintahkan Menteri Hukum dan HAM serta Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak untuk segera melakukan koordinasi konsultasi dengan DPR," tegasnya.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x