KPK Ditantang PKS Untuk Usut Tuntas Dugaan Korupsi Gibran-Kaesang: Jadi Testing Seberapa Adil Indonesia

- 15 Januari 2022, 16:27 WIB
KPK Ditantang PKS Untuk Usut Tuntas Dugaan Korupsi Gibran-Kaesang: Jadi Testing Seberapa Adil Indonesia
KPK Ditantang PKS Untuk Usut Tuntas Dugaan Korupsi Gibran-Kaesang: Jadi Testing Seberapa Adil Indonesia /Pikiran Rakyat

GALAMEDIA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ditantang untuk berani mengusut tuntas laporan dugaan korupsi yang melibatkan dua putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep.

Tantangan tersebut muncul dari Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mardani Ali Sera hendak melihat seberapa Indonesia mampu menghadapi masalah semacam ini.

“Ini menjadi testing seberapa efektif, seberapa adil, dan seberapa kita mampu mengukuhkan Indonesia sebagai negara hukum dengan menganggap korupsi sebagai extraordinary crime,” ujarnya melalui kanal Youtube Mardani Ali Sera dilansir Sabtu, 15 Januari 2022.

Baca Juga: Video Belatung Viral Tersebar, Netizen Sebut Itu Diduga Adalah Fetish Kelainan Seksual, Apa Itu?

Menurut Mardani, pelaporan ini bisa menjadi pembelajaran bahwa semua orang sama kedudukannya di mata hukum.

Termasuk dua putra Jokowi yang dilaporkan oleh Analis Sosial Politik Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Ubedilah Badrun ke KPK.

“Karena kalau ini ditindaklanjuti dan misal tidak terbukti menurut saya ini sudah menjadi pembelajaran yang baik bahwa setiap orang sama kedudukannya di mata hukum,” tuturnya.

Anggota DPR RI Fraksi PKS ini pun mengapresiasi siapapun yang berani melaporkan kasus korupsi.

Baca Juga: Ragil Mahardika Ucap Rasa Syukur: Biar Allah yang Menilai Aku, Kalau Aku Masuk Neraka..

“Saya apresiasi, siapapun dari pihak manapun tidak hanya Ubedilah yang mau melaporkan kasus korupsi,” imbuhnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Ibrahim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x