PPSI Temui Kejati Jawa Barat, Lestarikan Pencak Silat sebagai Warisan Budaya

- 14 Februari 2022, 21:25 WIB
Ketua PPSI DPW Jawa Barat terpilih Galih Santika (kedua kiri bersama Kejati Jawa Barat Asep N.Mulyana saat foto bersama di Kantornya, Jln. Riau, Bandung, Senin, 14 Pebruari 2022.
Ketua PPSI DPW Jawa Barat terpilih Galih Santika (kedua kiri bersama Kejati Jawa Barat Asep N.Mulyana saat foto bersama di Kantornya, Jln. Riau, Bandung, Senin, 14 Pebruari 2022. /

"Tentunya, kami sangat berharap Kejati Jabar bisa menjadi Pelindung atau Penasehat kami. Tentu, arahan beliau akan sangat kami harapkan dan akan langsung ditindak lanjuti dengan bersurat secara resmi yang disertakan dengan AD ART untu dapat dipelajari lebih lanjut," harapnya.

Baca Juga: Jefri Nichol Mulai Berani Pamer Foto 'Panas' dengan Sang Kekasih, Netizen Auto Patah Hati!

Sementara, Kejati Jawa Barat Asep N Mulyana menjelaskan bahwa pada dasarnya pihaknya menyambut baik silarurahmi dari PPSI ini dan sangat mengapresiasi keinginannya tersebut. Tentunya, pihaknya agar bersurat secara resmi yang disertai dengan AD ART nya agar dapat dipelajari lebih lanjut dan akan meminta arahan dari pusat.

"Tentunya kami menyambut baik dan sangat mengapresiasi keinginan warga masyarakat ini yang harus pelajari lebih lanjut. Memang seni pencak silat ini banyak memuat konten-konten lokal, kearifan seni dan budaya yang harus kita jaga bersama dan dilestarikan," jelasnya.

Bahkan pihaknya mengingatkan masa kanak-kanaknya saat belajar pencak silat penuh suka dan duka. Sebagai orang sunda pihaknya tergerak untuk dapat menjaga dan membudayakan di seluruh pelosok Jawa Barat.

"Mendengar pencak silat bukan dari sisi olahraganya tetapi sebagai seni dan budaya warisan leluhur yang harus dilestarikan. Kedepan PPSI yang mengedepankan pada Seni dan Budaya, semoga bisa memasyarakat dan bisa dapat tenar namanya, PPSI Digdaya," pungkas Asep.***

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x