Mandalika Siap Menyambut Wisatawan Jelang MotoGP 2022, Kemenparekraf Sebut Persiapan Hampir Final

- 1 Maret 2022, 13:27 WIB
Sirkuit Mandalika.
Sirkuit Mandalika. /Instagram.com/@motogp

GALAMEDIA - Menjelang MotoGP yang berlangsung pada 18-20 Maret mendatang, sirkuit Mandalika, NTB siap menyambut wisatawan yang akan datang.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Deputi Bidang Produk Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Rizki Handayani Mustafa.

Rizki menyampaikan jika persiapannya sudah masuk tahap final di semua sektor mulai dari masuknya peserta dan wisatawan, angkutan pendukung, hingga penyediaan fasilitas kesehatan.

Baca Juga: Putin Siapkan 400 Tentara Bayaran untuk Bunuh Presiden Ukraina, Volodymyr Zalensky Akui Iadi Incaran Utama

"Kita tinggal 18 hari lagi untuk pelaksanaan. Sebenarnya tinggal beres-beres, kalau kita di restoran ibarat sekarang ini saatnya rapikan meja dan tata piring. Masak-masak dan belanjanya sudah kita laksanakan," katanya dalam konferensi pers daring penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2022 seperti dikutip dari Antara, Selasa, 1 Maret 2022.

Rizki pun memastikan kesiapan di semua sektor tersebut di bawah koordinasi Komandan Lapangan Marsekal (TNI) Hadi Tjahjanto dan setiap minggunya mengadakan tracing agar mengetahui kekurangan yang harus diperbaiki.

"Tiap minggu kami tracing, sehingga kita tahu apa saja kekurangan yang masih harus dipersiapkan," imbuhnya.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING El Clasico Persib vs Persija Malam Hari Ini, David da Silva: Semua Orang Menyaksikan

Pemerintah memutuskan kapasitas penonton yang diperbolehkan hanya sekitar 60 ribu penonton dan Rizki menuturkan pemerintah juga terus melakukan koordinasi terkait kapasitas penonton yang diperbolehkan tersebut.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x