Negara Lain Terapkan Sanksi Finalsial kepada Rusia, Sikap China Berbeda

- 3 Maret 2022, 14:42 WIB
Rusia menginvasi Ukraina hingga negara lain menerapkan sanksi finansial, China tidak menerapkannya.
Rusia menginvasi Ukraina hingga negara lain menerapkan sanksi finansial, China tidak menerapkannya. /r Zelensky /Reuters

GALAMEDIA - Invasi Rusia ke Ukraina membuat sejumlah negara menerapkan sanksi. Selain saksi finansial, ada sanksi lain yang diterima Rusia seperti di bidang olahraga.

Terkait sanksi finansial, ternyata otoritas perbankan China tidak ikut-ikutan menerapkannya.

Ketua Komisi Regulasi Perbankan dan Asuransi China (CBIRC) Guo Shuqing kepada pers di Beijing, Rabu 2 Maret 2022, menuturkan, China tidak mendukung sanksi finansial, khususnya sanksi unilateral karena sanksi tersebut tidak efektif dalam menyelesaikan masalah.

Baca Juga: Orang dalam Jokowi, Luhut Diduga Aktor Intelektual Penundaan Pemilu 2024, Ulil Abshar: Rencana Jahat Sekali!

"Posisi China sudah dijelaskan oleh Kementerian Luar Negeri. Kebijakan internasional kami tetap konsisten," ujarnya seperti dilansirkan Antara, Kamis 3 Maret 2022.

Menurutnya, sanksi tersebut tidak memberikan dampak yang cukup signifikan terhadap perekonomian dan keuangan China. Sebab perekonomian dan keuangan China sudah cukup stabil.

Sebelumnya juru bicara Kementerian Luar Negeri China Wang Wenbin menyatakan dukungan dan mendorong upaya diplomatik yang kondusif untuk mengatasi krisis Ukraina serta mempersilakan perundingan damai oleh Rusia dan Ukraina.

Baca Juga: Pemain Panathinaikos Cyrus Margono Pendam Keinginan Jadi WNI, PSSI: Kami Pelajari Dulu

Pihaknya sangat berharap kedua belah pihak tetap melanjutkan proses dialog dalam mengatasi sengketa politik dengan tetap mengakomodasi legitimasi keamanan kedua belah pihak.***

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah