Greenpeace Ungkap Alasan Hadang Kapal Tangker Pertamina di Perairan Denmark

- 5 April 2022, 16:11 WIB
Aktivis greenpeace saat memblokage kapal tanker pertamina Indonesia/screenshot
Aktivis greenpeace saat memblokage kapal tanker pertamina Indonesia/screenshot /Tiktok/

GALAMEDIA - Aktivis Greenpeace melakukan aksi penghadangan terhadap kapal tangker dengan tulisan Pertamina Prime di perairan Denmark.

Aksi hadang kapal tangker Pertamina Prime di perairan Denmark itu dilakukan Aktivis Greenpeace pada Kamis, 31 Maret 2022 lalu.

Kabar tentang aksi Aktivis Greenpeace hadang kapal tangker Pertamina Prime di perairan Denmark itu viral hingga hari ini Selasa, 5 April 2022.

Baca Juga: UPDATE TERKINI KEBAKARAN RSKIA Kota Bandung, 8 Mobil Pemadam Diterjunkan, Penyebab Kebakaran Seperti Ini

Menurut informasi yang disebarkan Greenpeace Indonesia, kapal tangker Pertamina Prime diketahui berbendera Singapura, bukan Indonesia.

"Kapal Pertamina Prime milik Pertamina itu terdaftar di Singapura, bukan Indonesia," tulis Greenpeace Indonesia dalam akun Instagram resminya seperti dikutip Galamedia.

Menurut data yang diberikan Aktivis Greenpeace di Denmar, kapal tangker Pertamina Prime melakukan perpindahan muatan 100.000 ton minyak Rusia dari kapal supertanker lain Seaoath dengan menggunakan kayak dan perahu karet di perairan Denmark.

Turut terungkap alasan Aktivis Greenpeace Denmark melakukan penghadangan terhadap kapal tangker Pertamina Prime.

Baca Juga: KEBAKARAN RSKIA Kota Bandung, Kepanikan Warnai Evakuasi Pasien dan Pegawai Rumah Sakit

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x