Yayasan SPIN Bantu Makamkan Pria Tanpa Identitas

- 14 April 2022, 16:42 WIB
Yayasan Sadar Peduli Negeri (SPIN) membantu memakamkan seorang pria tanpa identitas hari ini, Kamis, 14 April 2022.
Yayasan Sadar Peduli Negeri (SPIN) membantu memakamkan seorang pria tanpa identitas hari ini, Kamis, 14 April 2022. /

GALAMEDIA - Yayasan Sadar Peduli Negeri (SPIN) membantu memakamkan seorang pria tanpa identitas hari ini, Kamis, 14 April 2022.

Sepekan sebelumnya pria tanpa identitas tersebut dilarikan ke rumah sakit terdekat oleh warga Parken RT 04 RW 12 Desa Cangkuang Kabupaten Bandung untuk menjalani perawatan.

Dari diagnosa dokter, pria tersebut mengalami radang paru-paru, darah rendah, dan gangguan fungsi trombosit.

Setelah menjalani perawatan selama seminggu di Rumah Sakit Al Ihsan Bandung, Kamis 14 April 2022, pria tersebut meninggal.

Baca Juga: THR Tahun Ini Tak Boleh Dicicil, Kemnaker: Harus Dibayar Kontan

"Warga melapor ke RT/RW dan pihak Puskesos minta bantuan ke kami. Segera kami tindak lanjuti dengan membawa beliau ke Rumah Sakit Al Ihsan. Menjalani perawatan selama seminggu, dan qadarullah meninggal hari ini 14 April 2022," tutur Ketua Yayasan SPIN, Siti Fatmawati.

Siti melanjutkan, pihaknya juga sudah melakukan pencarian untuk keluarga yang bersangkutan di sekitar lokasi penemuan, grup relawan, hingga media sosial.

Namun tidak ada yang mengenali, jenazah pria tersebut akhirnya dimakamkan di Firdaus Memorial Park (FMP) - Sinergi Foundation yang berlokasi di Cikalong Wetan.

FMP sebagai Taman Pemakaman Muslim berbasis wakaf, tak hanya dibangun untuk memfasilitasi para wakif memperoleh amalan jariyah sekaligus kavling pemakaman yang asri, nyaman dan syar’i, pemakaman ini juga dipersembahkan untuk kaum dhuafa.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x