Ketua DPC AAI Bandung Terpilih Siap Rajut Soal Perpecahan, Kembali Disatu Rumah yang Sama

- 15 Desember 2023, 07:15 WIB
DPP AAI dan AAI Kota Bandung usai melaksanakan pelantikan ketua DPC AAI Kota Bandung terpilih
DPP AAI dan AAI Kota Bandung usai melaksanakan pelantikan ketua DPC AAI Kota Bandung terpilih /Deni Supriatna /GALAMEDIANEWS //

GALAMEDIANEWS - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Asosiasi Advokat Indonesia (AAI) Kota Bandung akan berupaya mempersatukan kembali perpecahan yang terjadi dalam tubuh organisasi.

Ketua DPC AAI Kota Bandung terpilih, Aldis Shandika mengatakan, sebelumnya, DPC AAI Kota Bandung beranggotakan lebih dari 900 orang mendekati 1.000 namun, saat ini terpecah menjadi beberapa kubu bahkan, ada yang memilih untuk tidak memilih sama sekali.

"Nah, ini memang yang menjadi salah satu tujuan dari DPP AAI mengenai spirit rekonsiliasi. Mudah-mudahan apa yang diharapkan semua, perpecahan yang sudah terjadi ini bisa merajut kembali dalam satu kemesraan, artinya semua berkumpul di rumah bersama," ujar Aldis Shandhika usai resmi dilantik menjadi Ketua DPC AAI Kota Bandung, di Hotel Holiday Inn, Bandung, Jawa Barat pada Kamis, 14 Desember 2023.  

Baca Juga: Pecah Jadi Tiga Kubu, Ketum AAI Targetkan AAI Kembali Satu di Tahun 2024

Sebagai ketua DPC AAI Bandung terpilih, Aldis menyampaikan, pihaknya akan melanjutkan program yang ada di AAI. Bahkan, setiap tahunnya dilaksanakan seperti, pendidikan profesi, dan mungkin nanti ujian.

"Dari hasil Rapim dan Rakernas kemarin Ketua umum mengamanatkan bahwa nanti akan ada kalender akademik," ucapnya. 

Terkait penyelenggaraan kalender akademik, Aldis menjelaskan, akan dilaksanakan sampai ujian dan penyumpahannya itu semua sudah di rancang DPP AAI.

"Semua sedang disusun, karena Rapim dan Rakernas itu baru beberapa hari yang lalu," tuturnya. 

Sehubungan eksistensi AAI saat ini, Aldis menyebabkan, bahwa AAI sekarang lebih terorganisir, terintergrasi dari pusat ke tingkat cabang sebagai penyelenggara.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x