BREAKING NEWS! Longsor di Cisarua KBB Hancurkan Bengkel Motor dan Seret Seekor Monyet

- 17 Maret 2024, 20:00 WIB
Longsor sedalam 50 meter yang berada di Cisarua Bandung Barat hancurkan bengkel motor dan seret seekor monyet
Longsor sedalam 50 meter yang berada di Cisarua Bandung Barat hancurkan bengkel motor dan seret seekor monyet /Deni Supriatna /GALAMEDIANEWS //

GALAMEDIANEWS - Terjadi longsor dengan kedalaman sekitar 50 meter dan lebar mencapai 30 meter yang terjadi di jalan Mekartani, Kampung keboncau, RT 04 /RW 05. Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB) Jawa Barat pada Minggu, 17 Maret 2024. 

Sandi Suwandi (39) yang merupakan saksi mata mengatakan, bahwa longsor terjadi sekitar pukul 17 : 17  WIB. Bahkan, tanah mengalami retakan sejak siang saat terjadi hujan. 

"Sudah terlihat dari siang, dan longsor terjadi pukul 17:17 WIB, sore," ujar Sandi saat ditemui di lokasi. 

Baca Juga: Semarang Kaline Banjir Itu Lagu Dulu, Sekarang Dikepung Banjir dan Longsor Akibat Didera Hujan Deras

Menurut Sandi, ada sebuah bengkel motor ambruk dan seluruh barang - barangnya terbawa longsor yang kedalaman 50 meter tersebut. 

Meski demikian, kata Sandi, pemilik bengkel berhasil mengamankan sebuah compresor dan motor miliknya. Namun, seekor monyet yang berada di bengkel dengan keadaan diikat rantai terbawa longsor. 

"Alhamdulillah, pemilik bengkel bisa nyelamatin motor dan Compresornya, tapi monyet miliknya terbawa longsor. Tapi masih hidup belum terselamatkan," ucapnya. 

Baca Juga: Petugas Gabungan Gercep Bersihkan Tanah Longsor Yang Tutupi Jalan di Perbatasan Cisarua- Parongpong

Selanjutnya, Sandi menyampaikan, bahwa pemilik bengkel mengalami trauma akibat kejadian longsor yang menggerus seluruh barang-barangnya yang berada dibengkel motor. 

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x