Genap Berusia 60 Tahun, Pemasyarakatan Berkomitmen Memberikan Pelayanan Terbaik

- 27 April 2024, 13:42 WIB
Upacara Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 tahun di Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Sukamiskin Bandung, Sabtu 27 April 2024./ist
Upacara Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 tahun di Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Sukamiskin Bandung, Sabtu 27 April 2024./ist /

GALAMEDIANEWS - Pada hari Sabtu 27 April 2024, Pemasyarakatan tepat genap berusia 60 tahun. Upacara Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 yang mengusung tema “Pemayarakatan PASTI Berdampak”, dipusatkan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Sukamiskin Bandung dan disebarluaskan melalui Aplikasi Zoom, Channel Youtube dan Media Sosial Kemenkumham Jabar.

Dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 tersebut, Kakanwil Kemenkumham Jabar Masjuno yang bertindak sebagai Inspektur Upacara bersama seluruh Pimpinan Tinggi Pratama, Ka UPT se-Jawa Barat, Pegawai Kanwil Jabar dan Perwakilan Pegawai UPT Bandung Raya melaksanakan Upacara Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 60 tahun secara Hybrid dan disebarluaskan melalui Aplikasi Zoom, Channel Youtube dan Media Sosial Kemenkumham Jabar.

Kakanwil Kemenkumham Jabar Masjuno bertindak sebagai Inspektur Upacara bersama seluruh Pimpinan Tinggi Pratama, Ka UPT se-Jawa Barat, Pegawai Kanwil Jabar dan Perwakilan Pegawai UPT Bandung Raya melaksanakan Upacara Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan tersebut secara Hybrid dan disebarluaskan melalui Aplikasi Zoom, Channel Youtube dan Media Sosial Kemenkumham Jabar.

Baca Juga: Jadwal Film Glenn Fredly The Movie di Bioskop Depok Beserta Harga Tiket, Hari Sabtu dan Minggu Ini

Menurut Masjuno, hari Jadi ini diharapkan menjadi momentum bagi seluruh jajaran Pemasyarakatan untuk semakin mengukuhkan komitmen dalam mencapai tujuan Pemasyarakatan. Karenanya tema ini dipilih untuk menegaskan komitmen Pemasyarakatan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan mengedepankan profesionalisme, akuntabilitas, sinergi dan transparansi yang berdampak untuk seluruh masyarakat.

Hal ini merupakan upaya dari Kemenkumham Jabar agar seluruh jajarannya bisa secara serentak melaksanakan Upacara Hari Bhakti Pemasyarakatan dalam satu waktu yang sama.

“Tetaplah jadi Insan Pemasyarakatan yang senantiasa berkinerja tinggi menjaga Integritas dan Berbudaya Anti Korupsi dan menyumbang berbagai prestasi serta menghindarkan diri dari perbuatan tidak terpuji,” kata Menkumham Yasonna H. Laoly dalam amanatnya yang dibacakan Inspektur Upacara,

Baca Juga: Margacinta Park Hadir Sebagai Wisata Wahana Air Terbesar di Bandung Timur!

Menurutnya, sejak 27 April 1964 sampai dengan 27 April 2024 bukanlah suatu perjalanan yang singkat. Di usia 60 tahun umur pemasyarakatan saat ini, merupakan perjalanan panjang yang telah dilewati menjadi landasan untuk kita mempersiapkan langkah-langkah kedepan dalam menghadapi perkembangan dinamika pidana di Indonesia.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x