Ribuan Warga Cimahi Penuhi Mesjid Alun-alun Cimahi Hingga Jalur Lalu lintas untuk Tunaikan Shalat Idul Fitri

- 10 April 2024, 09:07 WIB
Ribuan warga Kota Cimahi melaksanakan shalat Idul Fitri di Mesjid Alun-alun Cimahi hingga memenuhi jalur Lalin Cimahi /Foto : Deni Supriatna /GALAMEDIANEWS //
Ribuan warga Kota Cimahi melaksanakan shalat Idul Fitri di Mesjid Alun-alun Cimahi hingga memenuhi jalur Lalin Cimahi /Foto : Deni Supriatna /GALAMEDIANEWS // /

GALAMEDIANEWS - Ribuan warga kota Cimahi, Jawa Barat melaksanakan shalat Idul Fitri 1445 Hijriah yang bertempat di Mesjid Agung atau Mesjid Alun-alun Cimahi pada Rabu, 10 April 2024. 

Ribuan jemaah yang melaksanakan shalat Idul Fitri memenuhi mesjid Alun-alun Cimahi hingga lapangan yang berada di kantor halaman Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cimahi. Bahkan, jalur lalu lintas (Lalin) yang mengarah Kota Bandung dan Kabupaten Bandung Barat (KBB). 

Menurut seksi parkir Dinas Perhubungan (Dishub) Cimahi, Dadan Sunandar, Dishub Kota Cimahi telah menyiapkan sejumlah titik parkir untuk para jemaah yang melaksanakan shalat Idul Fitri di Mesjid Alun-alun Cimahi. 

Baca Juga: 6 Sunnah Ini Bisa Dikerjakan saat Idul Fitri dan Jadi Tradisi Turun Temurun Sejak Zaman Dulu

"Kami dari Dishub Cimahi telah menyiapkan sejumlah titik parkir untuk seluruh jemaah yang melaksanakan shalat Idul Fitri di Mesjid Agung, dan untuk Lalin kita tutup sementara yang mengarah ke kota Bandung - KBB," ujar Dadan dilokasi. 

Dijelaskan Dadan, jemaah yang melaksanakan shalat Idul Fitri di Mesjid Alun-alun Cimahi mencapai sekitar 2000 jemaah. Oleh karenanya, kata Dadan, Dishub Cimahi mempersiapkan petugas untuk menguraikan kemacetan di jalur Cimahi menuju Bandung hingga KBB. 

"Jadi setelah selesai, kita atur Lalin agar tidak terjadi kemacetan di satu titik tepat di perempat Cimahi agar arus Lalin yang menuju ke Kota Bandung dan Bandung Barat tidak terjadi penumpukan kendaraan," katanya menandaskan. ***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x