Teras Sentani, Cafe Estetik di Kawasan Bandung dengan Latar Pegunungan, Jadikan Wisata Kuliner Lebih Berkesan

- 3 Juni 2024, 09:00 WIB
Suasana malam di Teras Sentani, cafe estetik dengan latar pegunungan nan instagramable, wisata kuliner bersama pasangan atau keluarga jadi lebih berkesan./ Feby Syarifah - GalamediaNews
Suasana malam di Teras Sentani, cafe estetik dengan latar pegunungan nan instagramable, wisata kuliner bersama pasangan atau keluarga jadi lebih berkesan./ Feby Syarifah - GalamediaNews /

GALAMEDIANEWS - Pecinta wisata kuliner wajib tahu, inilah Teras Sentani, sebuah cafe estetik yang berada di kawasan Bandung dengan latar pegunungan super instagramable, cocok untuk dikunjungi bersama pasangan ataupun keluarga saat libur akhir pekan.

Bandung merupakan kawasan yang berada di dataran tinggi dan dikelilingi pegunungan, memiliki udara sejuk yang membuatnya terkenal sejak dulu dengan berbagai wisata kuliner dan objek rekreasi alamnya yang sangat indah menyejukkan mata.

Teras Sentani sendiri merupakan salah satu tempat wisata kuliner berupa cafe estetik yang berada di Kabupaten Bandung, tepatnya di Babakan Peuteuy RT 01/RW 07, Kecamatan Cangkuang.

Ketika libur akhir pekan tiba, Teras Sentani kerap dipenuhi kumpulan anak muda ataupun pasangan muda bersama keluarga mereka untuk menikmati kuliner yang ada sembari mendengarkan live music dengan latar pemandangan alam pegunungan yang syahdu memanjakan netra.

Udara dingin yang meliputi cafe ini juga menjadi salah satu magnet yang mampu menarik pengunjung untuk datang kembali berwisata kuliner di Teras Sentani.

Berbagai sajian makanan dan minuman dengan citarasa khas Bandung ataupun luar negeri bisa anda temukan di sini. Dengan harga yang affordable atau terjangkau, pengunjung bisa menikmati makanan nikmat menggugah selera.

Wisata kuliner memang menjadi salah satu andalan sebuah kawasan untuk bisa mendatangkan lebih banyak pengunjung masuk ke daerah tersebut dan melakukan transaksi untuk menciptakan perputaran roda ekonomi yang lebih baik guna mensejahterakan masyarakat lokal.

Keberadaan Teras Sentani juga memiliki nilai positif bagi masyarakat setempat karena banyak memperkerjakan anak muda dari kawasan tersebut.

Baca Juga: 3 Tempat Kuliner Cirebon yang Enak, Murah Meriah, Cocok untuk Dikunjungi saat Wisata di Akhir Pekan

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah