Persib Kalah dari Bhayangkara Fc, Teja : Kita Sudah Main Maksimal

- 7 Februari 2022, 07:46 WIB
Penjaga gawang Persib Bandung Teja Paku Alam
Penjaga gawang Persib Bandung Teja Paku Alam /Persib/

GALAMEDIA – Persib Bandung berhasil ditaklukan oleh Bhayangkara Fc dengan skor tipis 1-0 gol dari Sani Rizki menjadi penentu kemenangan Bhayangkara.

Pada Laga lanjutan Liga 1 yang digelar Minggu, 6 Februari 2022 di stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali kemenangan ini membuat Bhayangkara kokoh dipuncak klasemen yang berhasil mengumpulkan 49 poin.

Maung Bandung harus mengakui keunggulan Bhayangkara FC, padahal semua pemain sudah berusaha menjaga catatan cleanseet dalam dua laga terahir.

Baca Juga: Akan Hadir 4 Juta Lapangan Pekerjaan, Pemprov Jabar Persiapkan Sekolah Unggulan di Rebana

Kiper Persib Teja Paku Alam mengatakan, semua pemain sudah menampilkan permainan yang terbaik pada laga kontra Bhayangkara FC.

“Kami sudah berusaha semaksimal mungkin dengan pemain yang ada dan menunjukkan semangat bertanding luar biasa,” ujar Teja diansir dari persib.co.id

Tidak lupa juga Teja mengucapkan terimakasih kepada semua pemain yang telah berjuang, seperti yang diketahui sejumlah pemain inti Persib Bandung sedang menjalani Karantina.

“Saya ucapkan terima kasih juga kepada teman-teman yang sudah berjuang habis-habisan,” tambahnya.

Baca Juga: Kerennya Pantai Pangumbahan Sukabumi, Salah Satunya Habitat Penyu Hijau

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x