Prabowo Subianto Lakukan Pertemuan dengan Muhaimin Iskandar, Indonesia Tak Boleh Diurus Partai Minim

- 10 April 2023, 21:52 WIB
Pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar di Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (10/4/2023).
Pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar di Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (10/4/2023). /(ANTARA/Narda Margaretha Sinambela)

Baca Juga: One Piece: Berapa Usia Luffy di Arc Egghead Island?

Sebelumnya, Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar mengunjungi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra di Jalan Kertanegara 4, Jakarta, Senin 10 April 2023.

Dalam kunjungan tersebut Muhaimin didampingi antara lain Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKB Hasanuddin Wahid, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid, Wakil Sekretaris Jenderal PKB Syaiful Huda dan Ketua Bidang Penguatan Eksekutif, Legislatif, dan Pengurus PKB Abdul Halim Iskandar.

Prabowo didampingi Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono dan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani.

Prabowo mengungkapkan pertemuan itu dalam rangka memperbarui informasi dari kedua belah pihak.

"Jadi, hasil pertemuan-pertemuan saya dengan partai lain, saya akan brief beliau. Beliau tentunya akan update hal lain. Kami akan tukar-menukar informasi saya kira itu," kata Prabowo kepada awak media.

Menurut dia, acara hari ini merupakan pertemuan rutin antara Gerindra dan PKB sebab kedua partai ini telah menjalin kerja sama politik yang cukup lama, bahkan sudah membentuk sekretariat bersama.***

Halaman:

Editor: Dicky Aditya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x