Dari 31 Jenis Logistik Pemilu, Baru Empat Jenis yang Tiba di Gudang KPU

- 28 November 2023, 18:30 WIB
Panwaslu Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, melakukan pengawasan pendistribusian logistik untuk Pemilu Serentak 2024./dok Panwaslu Cangkuang
Panwaslu Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, melakukan pengawasan pendistribusian logistik untuk Pemilu Serentak 2024./dok Panwaslu Cangkuang /

 

GALAMEDIANEWS - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, melakukan pengawasan pendistribusian logistik untuk Pemilu Serentak 2024 di Gudang Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung.

Ketua Panwaslu Kecamatan Cangkuang, Mohammad Zezen Zainal didampingi Koordiv HP2HM Andryka Salman dan Koordiv P3S David Ramadhan mengatakan berdasarkan hasil pengawasan langsung ke lapangan, Panwaslu Kecamatan Cangkuang mencatat baru empat jenis logistik pemilu yang telah tiba di Gudang KPU Kabupaten Bandung hingga 24 November 2023.

Baca Juga: Sinopsis Film Panggonan Wingit Diambil dari Kisah Nyata Hotel 'S' di Semarang

Keempat logistik pemilu yang telah tiba di Gudang KPU tersebut yakni kotak suara sebanyak 55.232 buah, bilik suara sebanyak 44.136 buah, segel sebanyak 1.059.890 buah dan tinta sebanyak 22.068 botol.

"Dari 31 item atau jenis logistik pemilu, baru empat jenis logistik yang telah tiba di Gudang KPU. Rincian jumlah tadi adalah jumlah total atau akumulasi untuk 31 kecamatan di Kabupaten Bandung," kata Zezen kepada awak media saat melakukan press conference di Sekretariat Panwaslu Kecamatan Cangkuang, Selasa 28 November 2023.

Empat jenis logistik yang telah "mendarat" di Gudang KPU Kabupaten Bandung tersebut, kata Zezen, merupakan pengiriman atau pendistribusian logistik tahap pertama yang dilakukan KPU Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Wilujeng Sumping : Di Juventus Bersama Dodo,Kini Gabung Persib Stefano Beltrame dengan Dado

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari KPU pada saat Rapat Koordinasi Pengawasan Tahapan Logistik, bahwa jadwal tahapan pendistribusian logistik pemilu dilakukan dua tahap. Tahap pertama yakni mulai 1 September 2023 hingga November 2023 dan tahap kedua mulai 18 November 2023 sampai 14 Januari 2023.

Sedangkan untuk tahapan sortir, lipat, pengepakan, dan pendistribusian hingga ke tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS) dijadwalkan mulai 15 Januari 2024 hingga 13 Februari 2024 atau hingga H-1 pemilihan.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x