WAJIB DICOBA, 5 Tempat Sarapan Legendaris di Bandung yang Masih Enak sampai Sekarang

13 September 2023, 13:21 WIB
5 Tempat Sarapan Legendaris di Bandung yang Masih Enak Sampai Sekarang./Instagram /@ kupattahugempol /

GALAMEDIANEWS - Saat berada di kota Bandung, jangan lupa untuk ke tempat sarapan legendaris dengan rasa yang masih enak sampai sekarang. Pencinta kuliner wajib mencobanya, berikut rekomendasi tempat tersebut.

Bandung merupakan salah satu kota di Indonesia yang terkenal dengan kulinernya yang beragam. Salah satu yang tidak boleh dilewatkan adalah sarapan.

Di Bandung, ada banyak tempat sarapan enak dan legendaris yang bisa Anda coba.

Tempat Sarapan Legendaris di Bandung

Baca Juga: 6 Kerugian Diet Tinggi Protein, Ini Penjelasan Ahli Gizi

Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat sarapan enak dan legendaris di Kota Bandung:

1. Bubur Ayam Mang H. Oyo

Bubur Ayam Mang H. Oyo merupakan salah satu tempat sarapan legendaris di Bandung. Bubur ayamnya terkenal dengan buburnya yang unik. Jika mangkok bubur dibalik, bubur tidak akan tumpah karena tekstur bubur kental.

Topping bubur memang disajikan seperti pada bubur pada umumnya, hanya memiliki rasa yang enak dan berbeda dengan bubur lainnya.

Yuk, kunjungi bubur ayam Mang H. Oyo Jl. Sultan Tirtayasa No.49b, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40115. Buka pukul 06.00 -15.00.

Baca Juga: Penemuan Mayat Tanpa Kepala di Perairan Provinsi Lampung

2. Roti Bakar Gempol

Roti Bakar Gempol merupakan salah satu tempat sarapan favorit di Bandung. Roti bakarnya terkenal dengan teksturnya yang lembut dan toppingnya yang beragam, seperti coklat, keju, kacang, dan telur.

Anda juga bisa memesan roti bakar dengan topping unik, seperti roti bakar nutella dan roti bakar keju mozzarella.

Kunjungi roti bakar gempol di Jl. Gempol Wetan No.14, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung. Buka Pukul 07.00 -21.00.

Baca Juga: BLACKPINK Menangkan 5 Penghargaan di Acara MTV Video Music Awards 2023

3. Kupat Tahu Gempol

Kupat Tahu Gempol merupakan salah satu tempat sarapan populer di Bandung. Kupat tahunya terkenal dengan bumbu kacang yang telah dihaluskan yang enak, dan tahu serta lontongnya yang lembut.

Lokasinya berada di Jl. Gempol Kulon No.53, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung. Buka pukul 06.00-12.00

3. Lotek Mahmud

Lotek Mahmud merupakan salah satu tempat lotek legendaris di Bandung. Loteknya terkenal dengan bumbunya yang pedas dan sayurannya yang segar.

Baca Juga: Perbandingan Harga iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max, Ketahui Sebelum Beli

Anda juga bisa memesan menu lainnya, seperti bakmi, nasi bakut, gado-gado, tahu petis dan lain sebagainya. Yang jadi ciri khasnya adalah bumbu kacangnya yang enak dengan rasa yang legendaris.

Jika ingin mengunjunginya bisa langsung datang ke Jl. Mahmud IV No.9, Pamoyanan, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40173 Buka pukul 08.00 - 16.00.

4. Surabi Cihapit

Surabi Cihapit merupakan salah satu tempat surabi legendaris di Bandung. Surabinya terkenal dengan teksturnya yang lembut dan rasanya yang manis. Anda juga bisa memesan topping surabi, seperti oncom, keju, dan telur.

Lokasinya berada di Jl. Sabang No.65, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung.

Itulah beberapa rekomendasi tempat sarapan legendaris dan enak di Kota Bandung. Semoga bermanfaat!***

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: Youtube channel 10 Best ID

Tags

Terkini

Terpopuler