Konsumsi Makanan Pedas saat Menyusui Bisa Sebabkan Anak Diare, Fakta atau Mitos?  

- 7 Februari 2021, 10:55 WIB
Ibu menyusui
Ibu menyusui /pixabay

GALAMEDIA –Terdapat banyak mitos dan kesalahpahaman terkait masalah menyusui. Salah satu mitos yang masih sering disalahpahami adalah rasa makanan yang dikonsumsi ibu dapat mengubah rasa ASI hingga mempengaruhi bayi.

Dilansir Galamedia dari Antara, 6 Februari 2021, dr. Meta Hanindita, dokter spesialis anak di RSUD dr. Soetomo Surabaya, membantah anggapan tentang ibu yang mengonsumsi makanan pedas bisa menyebabkan diare pada bayi.

“Makanan pedas terutama dari cabai itu mengandung senyawa yang bernama capcaisin,” ujar dr. Meta.

“Sebetulnya tidak ada hubungan secara langsung kalau ibunya makan pedas, berarti anaknya juga akan merasakan pedas dan jadi diare,”  ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Akademi dan Persib Siap Memasok Pemain ke Timnas Garuda Putri  

Namun, masih ada beberapa bayi yang saluran pencernaannya sensitif terhadap senyawa capsaicin, sehingga saat ibunya makan makanan pedas, anaknya akan mengalami diare.

"Tetapi tidak semua. Kalau ingin mencoba makanan pedas, cobain saja dulu. Kalau bayinya baik-baik saja artinya enggak masalah, silahkan dilanjutkan," ujar dr. Meta.

Lantas, mengenai suhu makanan yang dimakan sang ibu bisa mempengaruhi suhu ASI.

dr . Meta menilai bahwa berapapun suhu makanan yang dikonsumsi ibu, susu yang dihasilkannya akan sesuai dengan suhu tubuh ibu.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x