Ucapan Salam: Assalamualaikum dan Waalaikumsalam Beserta Arab, Latin dan Artinya

- 16 Februari 2021, 13:48 WIB
pngtree.com
pngtree.com /

 


GALAMEDIA – Bacaan salam atau Assalamualaikum yaitu ucapan salam dalam bahasa arab yang digunakan oleh semua orang yang beragama muslim.

Ucapan salam adalah salah satu sunnah Nabi Muhammad SAW, yang dapat merekatkan Ukhuwah Islamiyah umat muslim di seluruh dunia.

Bacaan salam hukumnya sunnah, namun bagi yang mendengarnya merupakan wajib untuk menjawabnya.

Baca Juga: Anggota Keluarga Terpapar Positif Covid-19, Anang Absen Sebagai Juri Indonesian Idol

Assalamualaikum merupakan kalimat yang mengandung doa yang begitu mulia. Ketika seseorang sedang mengucapkan salam saat akan bertemu seseorang maka salam tersebut menjadi doa untuk seseorang tersebut.

Sebenarnya, ucapan salam lebih panjang dari assalamualaikum dan waalaikumsalam, namun dalam kehidupan sehari-hari ucapan salam disingkat demi menghemat waktu dan memudahkan pengucapan.

Dikutip Galamedia dari laman My Islam, sebetulnya tidak masalah mempersingkat ucapan tanpa mengubah arti dan makna. Namun doa yang disampaikan menjadi tidak lengkap, karena itu disarankan mengucap salam dengan lengkap.

Baca Juga: Uang Palsu Digunakan untuk Bayar PSK, Pria Asal Kabupaten Bandung Harus Berurusan dengan Polisi

Berikut tulisan Arab dan latin Assalamualaikum.
عَلَيْكُمْ اَلسَّلَامُ
Assalamualaikum
Artinya: “Semoga kedamaian bersamamu.”

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x