Jangan Ragu Konsumsi Kurma Ketika Puasa, Bisa Atasi Insomnia hingga Menambah Stamina

- 17 April 2021, 03:30 WIB
Jangan Ragu Konsumsi Kurma Ketika Puasa, Bisa Atasi Insomnia hingga Menambah Stamina.
Jangan Ragu Konsumsi Kurma Ketika Puasa, Bisa Atasi Insomnia hingga Menambah Stamina. /Sumber: Pexels/

GALAMEDIA - Kurma merupakan salah satu makanan yang tidak boleh absen ketika Ramadhan tiba.

Untuk mengisi tenaga yang hilang karena aktivitas padat, maka umat muslim dianjurkan untuk mengonsumsi makanan manis seperti kurma.

Rasanya yang manis serta segudang manfaat menjadi salah satu alasan mengapa buah ini begitu digemari.

Hal tersebut tentu bukan tanpa alasan, mengingat banyak sekali manfaat yang terdapat di dalam kurma apabila dikonsumsi saat bulan Ramadhan.

Berikut ini adalah alasan buah kurma dianjurkan dikonsumsi saat bulan Ramadhan:

1. Sumber energi

Tidak heran jika saat berbuka puasa atau saat sahur, buah kurma dianjurkan untuk dimakan. Hal tersebut dikarenakan buah kurma merupakan salah satu makanan sumber energi.

Kadungan fruktosan serta glukosa alami yang di dalamnya mampu meyediakan pasokan energi yang cukup untuk melakukan aktivitas selama menjalankan ibadah puasa.

Baca Juga: Dulu Oposisi, Kini AHY Gabung Kabinet Jokowi? Politisi Demokrat: Jangan Tergoda Bujuk Rayu Koalisi Jokowi

2. Megatasi insomnia

Bagi yang mempunyai penyakit insomnia, sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi buah kurma, terlebih saat bulan puasa.

Pasalnya kandungan Vitamin B3 yang terdapat dalam kurma mampu mengatasi insomnia. Makanlah kurma satu jam sebelum tidur. Dengan melakukan cara tersebut, maka gangguan insomnia pun bisa diatasi.

3. Menambah stamina

Bukan hanya sebagai sumber energi, kandungan gula alami yang tinggi pada kurma ternyata mampu menambah stamina.

Dengan mengkonsumsi saat sahur, maka saat berpuasa di siang hari, tubuh tidak akan mudah lemah dan akan senantiasa fit.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Buka Suara Tentang Penerapan Larangan Mudik Lebaran 2021

4. Menjaga kadar gula dalam darah tetap stabil

Apabila kurma dikonsumsi setelah berbuka puasa, maka ia akan memastikan kadar gula kembali naik.

Namun meskipun demikian, tidak akan melonjak tajam. Sehingga kadar gula yang ada di dalam darah pun akan tetap stabil.

Maka dari itu, buah kurma sangat aman dan sangat bermanfaat dikonsumsi bagi yang terkena diabetes saat berbuka puasa.

5. Mengurangi Rasa Lapar

Rasa lapar di siang hari saat berpuasa merupakan hal yang kerap kali dialami oleh orang-orang. Untuk mengatasi hal tersebut, mengkonsumsi kurma merupakan salah satu solusinya.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x