Java Pop Festival, Perayaan Budaya Jawa Usung Misi Pemberdayaan Perempuan

- 27 Juni 2023, 21:22 WIB
Java Pop Fest, digelar 8-9 Juli 2023, menghadirkan deretan musisi pelantun lagu berbahasa Jawa yang dikemas dalam berbagai genre musik.
Java Pop Fest, digelar 8-9 Juli 2023, menghadirkan deretan musisi pelantun lagu berbahasa Jawa yang dikemas dalam berbagai genre musik. /Instagram @javapopfest/

Dari sisi penyelenggara, Pulung Agustanto juga berharap festival ini dapat menjadi wadah apresiasi budaya dan menginspirasi persatuan di antara komunitas yang beragam.

Sembari mempromosikan inklusivitas di antara peminat musik dari semua latar belakang, Java Pop Festival bertujuan untuk menampilkan kekayaan warisan budaya Jawa dan melestarikan musik Jawa.

Java Pop Festival menjanjikan pengalaman yang tak terlupakan bagi para pengunjung, menggabungkan suara tradisional Jawa dengan gaya musik kontemporer.

Acara ini menampilkan sederet musisi berbakat pelantun lagu berbahasa Jawa, seperti Dara Ayu, Evan Loss, Guyon Waton, Happy Asmara, Jogja Hip Hop Foundation, Nabila Maharani, Ndarboy Genk, NDX AKA, Pulung Agustanto, dan Woro Widowati.

Baca Juga: Tanggal Rilis Boruto: Naruto Next Generations Part 2, Trailer, Plot, dan Semua yang Diketahui!

Nama-nama ini akan tampil dengan interpretasi unik masing-masing personil terhadap musik Jawa dan menyediakan platform untuk kelanjutan pertumbuhan genre yang diwakilkan.

Festival ini menawarkan paket khusus bagi penonton yang ingin datang beramai-ramai lewat harga bundling sebesar Rp. 600.000,- untuk 4 orang. Acara ini didukung penuh oleh Bank Mandiri, Acaraki, KBA Yamaha dan Telkom.

Informasi lebih lanjut tentang festival dapat mengunjungi Instagram resmi @JavaPopFest dan untuk pemesanan tiket bisa melalui www.tiketapasaja.com.***

Halaman:

Editor: Dicky Aditya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah