Masuk Indonesia, Realme X50 Pro 5G Isi Baterai Hanya 35 Menit

- 25 Agustus 2020, 08:32 WIB
Realme X50 Pro 5G
Realme X50 Pro 5G //Realme

GALAMEDIA - Produsen smartphone asal China, Realme resmi menghadirkan ponsel pintar flagship ketiga mereka di Indonesia. Realme X50 Pro 5G, ponsel yang sanggup digunakan pada era 5G dengan harga Rp 11,9 juta.

"Sejak pertama kali diluncurkan pada 2018 yang lalu, kami hadir untuk selalu memenuhi kebutuhan gaya hidup dari generasi muda Indonesia," ungkap Marketing Director realme Indonesia, Palson Yi dalam peluncuran virtual Realme X50 Pro 5G, Senin, 24 Agustus 2020.

Lebih lanjut ia mengatakan, hadirnya smartphone itu untuk lebih menegaskan kesiapan Realme untuk menghadapi era 5G di Indonesia.

Baca Juga: Fahri Hamzah: Prabowo Subianto Inginkan Anis Jadi Wakilnya di Pilpres

"Kami meluncurkan smartphone yang didukung dengan 5G ini untuk menegaskan kesiapan kami dalam menyambut era 5G di Indonesia bahkan mancanegara," jelasnya.

Smartphone yang dibanderol lebih dari Rp 10 juta ini hadir dengan berbagai perangkat canggih di kelasnya dan fitur-fitur yang dapat memberikan kepuasan bagi penggunanya saat digunakan.

Realme X50 Pro 5G dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 865 5G, prosesor tercanggih yang ada saat ini dan didampingi GPU Adreno 650.

Selain itu, smartphone ini juga sudah disematkan dengan prosesor 7nm Octa-core dengan A77 performance.

Baca Juga: Taemin SHINee Bakal Rilis Album Never Gonna Dance Again : Act 1 7 September Mendatang

Selain itu, realme juga memberikan kecanggihan pada kamera baik depan maupun belakang. Realme X50 Pro 5G menggunakan kamera depan ultra angle ganda 8MP dengan aperture f/2.2 dan jangkauan gambar 105 derajat.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x