Tanaman Hias Merambat Ini Bisa Jadi Referensi Untuk Pagar Rumah, Ini 10 Jenisnya

- 6 November 2020, 13:36 WIB
Daun sirih merah. Foto Ilustrasi
Daun sirih merah. Foto Ilustrasi /

GALAMEDIA - Ada sentuhan tanaman dalam pagar rumah Anda sepertinya akan terkesan lebih indah. Dan tentunya juga akan lebih asri. Tanaman hias menjadi elemen penting untuk menjadikan rumah Anda terlihat lebih hijau dan asri.

Pemilihan tanaman hias untuk pagar rumah juga harus tepat lho, seperti yang jenisnya merambat. Nah, tanaman hias merambat tidak hanya menjadikan hunian terlihat lebih sejuk, tetapi juga menambah keindahan pagar rumah Anda.

Dirangkum dari berbagai sumber, seperti dikutip galamedia dari laman haibunda, berikut ini 10 tanaman hias merambat yang dapat mempercantik pagar rumah Anda.

Baca Juga: Cek Fakta, 5 Kondisi Hamil yang Butuh Obat Penguat Kandungan Untuk Cegah Keguguran

1. Curtain Creeper
Bunda pasti sudah tidak asing lagi dengan jenis tanaman hias merambat yang satu ini. Curtain creeper atau yang biasa dikenal dengan lee kwan yew, tanaman hias ini sering digunakan untuk dekorasi seperti di taman, di pagar rumah, atau sebagai dekorasi balkon.

Karakter tanaman hias ini adalah tumbuh merambat, daunnya berwarna hijau muda, dan menghasilkan kesan tirai yang menjuntai ke bawah. Oleh karena itu, tanaman hias ini disebut curtain creeper .

Untuk Anda yang menyukai tanaman hias bernuansa hijau, curtain creeper ini menjadi pilihan yang tepat. Meskipun tumbuh merambat, tanaman hias ini tetap memberikan kesan rumah yang mewah, sejuk, dan segar.

Baca Juga: Terbaru, Harga Emas Hari Ini, Rabu 4 November 2020, Saatnya Investasi Harga Emas Rata-rata Turun

2. English ivy
Bagi Anda yang memiliki pagar rumah dengan tembok yang besar, tanaman hias English ivy ini merupakan pilihan yang tepat.

English ivy memiliki ciri khas tanaman hias yang tumbuh dengan daun yang merambat dan menjalar. Oleh karena itu tembok atau pagar rumah Anda pasti akan jauh terlihat lebih indah.

Tanaman hias ini mudah dijumpai di mana pun, baik di toko online maupun offline. Harganya pun beragam, mulai dari Rp12 ribuan saja.

3. Japanese holly
Jika Anda menyukai jenis tanaman hias yang ramping, Japanese holly menjadi rekomendasi yang tepat. Japanese holly memiliki karakteristik tanaman hias dengan semak-semak hijau dan daun kecil yang mengkilap.

Baca Juga: Dapat Pahala Enggak Ya Jika Jumatan Terlambat Sampai Khatib Sudah Naik Mimbar? Ini Penjelasannya

Perawatannya mudah. Tidak dibutuhkan perawatan khusus untuk tanaman hias jenis ini, yang paling penting bunda harus teratur memangkasnya agar tidak tumbuh berantakan.

Tanaman hias Japanese holly memang kuat ditanam diberbagai kondisi. Termasuk di area depan rumah yang terkena paparan sinar matahari secara langsung.

4. Clementis
Anda yang ingin mempercantik pagar rumah, bisa mencoba menggunakan tanaman hias jenis Clementis ini. Tanaman hias ini memiliki ciri khas merambat dengan bunga indah yang menjuntai.

Bunga pada tanaman hias ini memiliki warna yang beragam. Mulai dari merah muda, biru, hingga ungu.

Baca Juga: Ingin Mendapatkan Pahala di Hari Jumat, Ini Amalannya yang Dicontohkan Nabi

Ketika tanaman hias clementis sudah berbunga, pagar rumah bunda pasti terlihat sangat cantik dengan daun dan bunga yang menjuntai menutupi pagar rumah.

5. Morning glory
Selain clementis, tanaman hias dengan bunga cantik lainnya adalah morning glory. Tanaman hias merambat ini memiliki karakter bunga berwarna biru terang yang indah, bisa memikat mata bagi siapapun yang melihatnya.

Nama morning glory itu sendiri berasal dari ciri khas tanaman hias ini, yang bunganya hanya bermekaran saat pagi hari. Tanaman hias ini mampu menjaga kelembapan dinding dan melindungi dari hujan dan panas matahari. Tumbuhnya pun cepat.

Morning glory dapat hidup subur di tanah manapun. Namun yang paling penting, tanaman hias ini harus terkena paparan sinar matahari secara langsung. Dengan begitu tanaman hias ini dapat terus tumbuh. Oleh karena itu, morning glory cocok nih diletakkan di pagar rumah.

Baca Juga: Jadwal Acara TV, Jumat 6 November 2020 di Indosiar, Ada Live Pop Academy: Top 30 Group 8

6. Air mata pengantin
Tanaman hias dengan bunga cantik lainnya adalah air mata pengantin. Air mata pengantin memiliki ciri khas tanaman hias merambat dengan bunga yang berwarna merah muda dan putih yang cantik.

Meskipun menempel pada dinding, tanaman hias air mata pengantin tidak akan merusak dinding rumah. Tanaman hias ini mampu menangkal perubahan iklim yang berpotensi membuat tembok rapuh. Saat musim penghujan, tanaman hias ini mampu menyerap air sehingga dinding tidak akan banyak menyerap air karena dilindungi oleh dedaunan.

Selain sebagai tanaman hias yang menambah estetika rumah, tanaman hias air mata pengantin ini juga berfungsi sebagai obat herbal anti diabetes.

Baca Juga: Jadwal Acara TV, Jumat 6 November 2020 di Trans 7, Ada Bocah Petualang dan Si Otan

7. Sirih merah
Tanaman hias merambat dengan fungsi sebagai obat herbal lainnya adalah sirih merah. Tanaman hias dengan ciri khas warna hijau gelap dan merah ini dapat menciptakan rumah yang sejuk dan nyaman.

Sirih merah dapat menjalar dengan baik pada dinding maupun pagar rumah Anda. Namun akar pada tanaman ini tidak terlalu kuat.

Bagi Anda yang ingin merawat sirih merah ini, Anda harus menambahkan pengikat. Akar sirih merah tidak dapat menempel secara kuat pada media yang dirambatnya. Sehingga dibutuhkan penopang yang mumpuni.

Baca Juga: Jadwal Acara TV, Jumat 6 November 2020 di SCTV, Yuk Nonton Anak Band dan Samudra Cinta

8. Mandevilla
Anda memiliki pagar besi dan ingin tanaman hias merambat berbunga yang memiliki aroma harum? Mandevilla bisa menjadi pilihan yang tepat. Mandevilla memiliki akar tanaman yang lemas, sehingga cocok ditanam dengan dililit ke pagar besi.

Tanaman berbunga cantik ini memiliki variasi warna yang beragam seperti warna putih, merah, dan pink. Aroma harum yang dipancarkan dari tanaman hias ini menciptakan suasana rumah yang nyaman dan sejuk.

Selain cantik, tanaman hias jenis menjalar ini tidak merusak dinding. Tanaman hias yang hanya tumbuh di daerah tropis ini, akan mudah tumbuh jika terpapar sinar matahari langsung.

Baca Juga: Kekasih Hingga Keluarga Kini Khawatir, Presiden Rusia Vladimir Putin Takkan Bertahan Hingga Januari

9. Soapwort
Tanaman hias merambat dengan bunga beraroma semerbak lainnya juga dimiliki oleh tanaman hias jenis soapwort. Tanaman hias merambat ini memiliki bunga kecil yang indah dengan warna pink yang cantik.

Soapwort juga cepat tumbuh dan berbunga sangat banyak. Jenis tanaman hias ini cocok menghiasi pagar dan dinding rumah agar terlihat cantik dan indah. Perawatan untuk soapwort ini juga mudah dan tanaman hias ini tahan dengan cuaca panas sekalipun.

Baca Juga: Farhan: Vaksin Covid-19 Bukan Obat Ajaib Seperti di Film Hollywood

10. Bougenville
Selain soapwort, tanaman hias bougenville atau biasa dikenal dengan bunga kertas ini juga tahan dengan cuaca panas dan mudah dirawat. Pasti Anda sudah tidak asing lagi dengan jenis tanaman hias yang satu ini, dan sering melihatnya di pekarangan rumah orang lain.

Tanaman hias bougenville memiliki keindahan dengan bagian bunganya yang berwarna cerah. Seperti warna kuning, merah, hingga pink. Meskipun dapat mempercantik pekarangan rumah, namun bunda harus ekstra hati-hati saat menyentuh bagian batang tanaman hias ini, karena terdapat duri yang bisa melukai tangan.***

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x