Innalillahi Wa Inna Illaihi Rojiun, Rieke Diah Pitaloka Tiba-tiba Kabarkan Berita Duka

22 Januari 2021, 18:32 WIB
Rieke Diah Pitaloka tiba-tiba menyampaikan kabar duka meninggalnya sang nenek. /Antara/Galih Pradipta/

GALAMEDIA - Lama jarang muncul, politisi PDIP Rieke Diah Pitaloka tiba-tiba membawa kabar duka.

Mantan anggota DPR RI periode 2009-2014 yang juga artis senior asal Garut, Jawa Barat ini tengah berduka atas meninggalnya nenek tercinta.

Kabar duka berpulangnya sang nenek tercinta disampaikan Rieke Diah Pitaloka melalui akun Instagram pribadinya, @riekediahp.

Baca Juga: Loyalis Amin Rais Terancam 15 Tahun Bui, Cabuli Anak Kandung Saat Istrinya Sakit Covid-19

Dalam unggahannya, pemeran Oneng dalam Sitkom Bajaj Bajuri ini tampak tengah mencium kening sang nenek yang matanya terpejam dan dalam kondisi terbaring di atas tempat tidur.

Menurut perempuan berusia 47 tahun ini, neneknya meninggal di usia 93 tahun. Almarhumah bernama Ratu Dewi Katimi Bin Pangeran Djohar Soerdjakarta bin Pangeran Soemakarta Binti Ratu Siti Djaenah binti Pangeran Besus Soesilaningrat Bin Pangeran Koesumabrata.

"Inna lillahi wa Inna illaihi Rojiun. Kabar duka Kamis, 21 Januari 2020, Pukul 18.40 WIB, Telah berpulang dengan tenang dalam usia 93 tahun," tulis Rieke, dikutip Galamedia, Jumat 22 Januari 2021.

Baca Juga: Gempa Bumi Kembali Mengguncang Sulut, Kali Ini Magnitudo 5,1

Baca Juga: Hasilnya Dinilai Belum Maksimal, Pemkot Cimahi Bakal Perpanjang PPKM

Di mata Rieke Diah Pitaloka, sang nenek merupakan perempuan tanggung yang selalu menguatkan langkah dan perjuangannya.

"Perempuan yang menguatkan langkahku dan meneguhkan jalan perjuanganku. Nenek terkasih Ratu Dewi Katimi Bin Pangeran Djohar Soerdjakarta bin Pangeran Soemakarta Binti Ratu Siti Djaenah binti Pangeran Besus Soesilaningrat Bin Pangeran Koesumabrata," sambung Rieke.

Ia dalam unggahannya juga menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan almarhumah semasa hidup.

Baca Juga: Politisi PDIP Budiman Sudjatmiko Ditunjuk Jadi Komisaris Independen PTPN V

"Mohon maaf atas segala kesalahan dan mohon doanya bagi almarhumah. Rieke Diah Pitaloka dan keluarga," pungkasnya.

Sejumlah rekan sesama artis dan politisi juga menyampaikan ucapan bela sungkawa.

"Innalillahi wa innailaihirojiun , Turut berduka cita teh," tulis Adly Fairuz.

"Innalilahi wa innalilahi rojiun, Turut berduka ya Ke’ #alfatihah," tulis Chicha Koeswoyo.

"Turut berduka cita teh.. smoga alm. Husnul khotimah," tulis politisi PDIP di Jabar, Ineu Purwadewi Sundari.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler