Jangan Abaikan! Simak Bocoran Tes dan Rincian Soal Ujian PPPK 2021 bagi Guru Agar Lolos Ujian

9 Februari 2021, 07:23 WIB
Tangkapan layar peserta test CPNS /instagram.com/@cpnsindonesia.id

GALAMEDIA – Ada kabar gembira bagi guru honorer di tahun 2021 ini. Berdasarkan pengumuman dari website resmi Kemendikbud.go.id akan segera membuka program Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK).

Dari kabar terbaru, seleksi ini akan dimulai pada bulan April 2021 mendatang. Tidak jauh berbeda dengan seleksi CPNS alur pendafataran proses PPPK ini mulai dari pendaftaran, ujian seleksi, penempatan dan pemberkasan.

Pengangkatan PPPK ini sudah diatur dalam PP Nomor 49 tahun 2018 tentang manajemen pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja. Dalam pengangkatan PPPK 2021 nanti, pemerintah akan mengutamakan kompetensi dari para guru dan bukan berdasarkan pengalaman.

Baca Juga: GRATIS! Ini 5 Website untuk Design, Mulai dari Poster Hingga Story Medsos, Saingan Para Graphic Designer

Berikut bocoran dan rincian soal yang harus diperhatikan oleh guru yang akan mengikuti seleksi PPPK 2021 ini:

1. Kompetensi teknis (Sesuai dengan Mata Pelajaran)
Pada kompetensi ini memuat 50 butir soal dengan waktu 60 menit dengan bobotnya yang harus mencapai 60 persen.

2. Kompetensi sosial kultural
Kompetensi sosial ini memuat 20 butir soal dengan waktu yang lumayan singkat yaitu 15 menit.

3. Tes bakat skolastik (penalaran)
Soal yang diberikan pada tes ini sebanyak 40 butir dengan waktu 60 menit.

Baca Juga: Usai Bertemu Abu Janda, Natalius Pigai: Memang Rasis, Tapi Itu Tak Mungkin Ada Delik Hukum

4. Kompetensi manajerial
Kompetensi manajerial memuat soal sebanyak 30 soal dengan waktu 25 menit.

5. Pertanyaan wawancara
Tahap terakhir pada tes ini yaitu terdapat 10 soal dengan waktu 10 menit dan dijawab secara tertulis oleh peserta.

Hal yang wajib diketahui lainnya oleh peserta, seleksi kompetensi dasar pada PPPK 2021 tidak akan ada, yang ada hanya seleksi kompetensi teknis.

Itulah rincian soal yang akan muncul pada seleksi PPPK 2021, jangan lupa siapkan mental dan pelajari hal-hal yang penting. Semoga ini rezekimu.***

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah

Tags

Terkini

Terpopuler