Gembar-gembor Seruan Aksi 'Jokowi End Game', Muannas Alaidid Minta Usut Tuntas 'Dalang' Dibalik Kerusuhan

24 Juli 2021, 11:35 WIB
Muannas Alaidid.* /Instagram/@muannas_alaidid/

GALAMEDIA - Belum lama ini beredar di media sosial poster seruan aksi Jokowi End Game sejak Kamis, 22 Juli 2021 malam. Dalam poster tersebut aksi akan dilaksanakan pada hari ini Sabtu, 24 Juli 2021 dengan melakukan long march dari Glodok hingga Istana Negara.

Belum jelas siapa pencetus aksi tersebut tetapi di poster itu tercantum logo beberapa aplikasi ojek online di Indonesia.

Namun, salah satu perwakilan ojek online telah mengkonfirmasi bahwa pihak mereka bukanlah pencetus seruan aksi tersebut.

Baca Juga: BPBD Jawa Barat Bersama Pemkab Bogor Gelar Sentra Vaksin, Ini Tanggal dan Tempat Pelaksanaannya

"Pak Kapolda terima kasih sudah memberikan kesempatan kita sebagai perwakilan dari komunitas terutama di Grab. Untuk di sini kami mewakili ojol yang kemarin sempat naik isunya untuk masalah aksi yang akan turun ke jalan tanggal 24. Kami menyatakan itu hoaks dan tidak ada," kata perwakilan ojol, Allen.

Bersamaan dengan itu, warganet kemudian ramai-ramai mempertanyakan siapa dalang dibalik perencanaan aksi tersebut hingga munculnya tagar #BongkarBiangRusuh.

Ketua Umum Cyber Indonesia, Muannas Alaidid melalui akun Twitter pribadinya ikut menggunakan tagar tersebut. Muannas mengatakan siapapun yang menjadi biang kerusuhan atas aksi tersebut harus diusut tuntas dan ditangkap.

Baca Juga: STOP! Jangan Membiarkan Gigi Mati, Ini Beberapa Ciri Gigi Mati dan Penanganannya

"Jangan ragu tangkap & usut tuntas apapun latar belakangnya," cuit Muannas dikutip Galamedia dari Twitter @muannas_alaidid, Sabtu, 24 Juli 2021.

Muannas menyebutkan bahwa penangkapan itu harus dilakukan terutama bagi penyebar hoax covid, tuduhan yang menyebabkan vaksin sebagai pembunuhan massal dan lainya.

Menurutnya, hal itu sebagai bentuk menggulingkan pemerintahan dengan memanfaatkan kesulitan rakyat akibat pandemi.

"mulai hoax covid, tuduh vaksin pembunuhan massal bahkan sampai hati ada oknum manfaatkan kesulitan rakyat hari ini akibat pandemi global untuk mengulingkan pemerintahan sah," tandasnya.***

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah

Tags

Terkini

Terpopuler