Ingin Lihat Wajah Pemerintahan Presiden Jokowi? Rocky Gerung: Suruh Aja Lihat Wajah Saudara Ngabalin Itu

6 Agustus 2021, 18:30 WIB
Rocky Gerung kembali menyinggung soal Ali Mochtar Ngabalin. /Rocky Gerung/Instagram.com/@rocky_gerung_official

GALAMEDIA – Pengamat Politik, Rocky Gerung turut menyoroti ihwal komentar warganet yang menyamakan wajah Pemerintahan Presiden Jokowi dengan wajah Ali Mochtar Ngabalin.

Rocky menganggap komentar itu dilatarbelakangi oleh kebingungan publik terkait sistem koordinasi Pemerintahan Presiden Jokowi yang dinilai acak-acakan.

“Publik itu sedang mencari keterangan dari istana soal koordinasi yang acak kadut,” ujar Rocky melalui kanal YouTube pribadinya, seperti dikutip Galamedia, Jumat, 6 Agustus 2021.

Rocky kemudian menilai Ngabalin sebagai jawaban yang tepat atas kebingungan tersebut.

Pasalnya, Ngabalin kerap memberikan keterangan yang mewakili pemerintahan Jokowi.

Baca Juga: Link Streaming Tokyo Revengers Episode 18: Pertarungan Toman vs Valhalla Segera Terjadi

“Lalu orang dapat inspirasi, daripada ngejelasin pakai teori sana sini, mending suruh aja lihat wajah yang terus-menerus mewakili istana, ya Saudara Ngabalin itu,” ungkap Rocky.

Menurutnya, keberadaan komentar itu sebagai tanda publik cerdas dalam mengatasi kebingungannya soal kondisi istana.

“Publik kita itu akhirnya menjadi sangat cerdas karena mereka berupaya untuk memahami apa yang tersembunyi di istana,” tuturnya.

Baca Juga: Bukan Kaleng-kaleng, Hadiah Rumah untuk Greysia/Apriyani di PIK 2 Senilai Rp 7,1 Miliar!

Di sisi lain, Rocky juga menganggap komentar warganet tersebut erat kaitannya dengan ilmu semiologi.

“Ini namanya pintu semiologi. Semiologi itu ilmu tentang tanda. Nanti ilmu itu yang akan menerangkan makna dari wajah (Ali Mochtar Ngabalin) itu,” kata Rocky.

Menurutnya, ilmu semiologi mampu menerangkan kondisi istana yang acak-acakan.

“Pintu ini juga akan menerangkan isi di dalam lemari istana yang acak-acakan,” pungkasnya.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler